Tak Masuk Skuat All England, Ada Apa dengan Fitriani?
BolaSkor.com - PBSI kembali tidak mengikutsertakan Fitriani ke turnamen besar. Kali ini, Fitriani tak dibawa ke All England 2020.
Sebelumnya, Fitriani juga tidak masuk dalam skuat PBSI untuk Kejuaraan Beregu Bulu Tangkis Asia 2020 di Manila, Februari 2020. PBSI berlasan, Fitriani tak dalam kondisi siap.
PBSI akhirnya hanya mengirim satu wakil tunggal putri ke All England 2020 yakni Gregoria Mariska Tunjung.
“Di PBSI ada aturan. Yang bukan prioritas nggak boleh ikut level super 1000. Jadi makanya dia itu lewat. Saya sempat masukkan (namanya) tapi kan terbentur aturan. Jadi hanya membawa Gregoria (Mariska Tunjung) saja," kata pelatih tunggal putri, Rionny Mainaky.
Baca Juga:
PBSI Berharap Tontowi Ahmad Urungkan Niat Mundur dari Pelatnas
“Ya, saya menyerahkan semua kepada dia (Fitriani) tapi masalahnya Fitri terlalu drop jadi untuk kembali lagi belum bisa. Kalau dia mau kembali lagi atau enggak, mau berjuang atau tidak, menurut saya itu lebih ke iman, harus ada keinginan dari dia sendiri," sambungnya.
Sebagai pelatih, Rionny ingin Fitriani bisa kembali bangkit. Namun, hal itu tergantung kepada kesiapan Fitriani.
“Kalau saya yang di belakang hanya bantu. Intinya ya pada dia pribadi. Kalau enggak semangat ya selesai, enggak mau berjuang ya selesai, begitu pun kalau kepercayaan dirinya enggak balik ya selesai. Jadi semua tergantung dia (jika ingin Kembali lebih baik)," ujar Rionny.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi