Tak Hanya Covid-19, Atlet Paralimpiade Juga Bertarung dengan Cuaca Panas
BolaSkor.com - Paralimpiade Tokyo 2020 tidak hanya diselimuti ancaman Covid-19 saja. Nyatanya event empat tahunan ini juga harus bersiap dengan adanya cuaca panas yang menggila.
Disela-sela pertandingan ini para atlet akan dihadapkan dengan cuaca panas. IPC sempat memperkirakan kenaikan suhu akan mencapai 30 derajat Celcius.
Anggota tim medis IPC, Nick Webborn, sempat memperingatkan situasi ini kepada para atlet. Nick bahkan mengakui dalam event Paralimpiade kali ini, permasalahan cuaca panas tidak boleh disepelekan. Bahkan permasalahan ini dinggap sejajar dengan virus Covid-19.
“Kita tidak boleh hanya berpikir mengenai COVID sebagai masalah utama kesehatan ketika menimpa atlet. Cuaca panas juga menjadi rintangan berat lainnya. Kita telah mengalaminya dan cuaca akan semakin panas seiring waktu berjalan,” tutur Nick dikutip dari paralympic.org.
Baca Juga:
Menurut Nick, cuaca panas tidak hanya memberikan efek buruk kepada performa para atlet. Cuaca panas juga bisa mengancam keselamatan mereka. Oleh sebab itu harus ada penanganan yang dilakukan.
“Sebagai contoh, atlet yang memiliki cedera tulang belakang. Thermoregulation mereka sangat terbatas. Akibatnya merekatidak bisa mengatasi panas dengan cara yang sama seperti orang pada umumnya. Mereka harus waspada dan wajib mendapatkan penanganan secepatnya sebelum terlambat,” jelas Nick.
“Dapat sadar dengan apa yang akan terjadi sangatlah penting. Terutama bagi atlet yang memiliki gangguan tertentu,” tambah Nick.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia