Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia, Evan Dimas Angkat Bicara
BolaSkor.com - Gelandang Persija Jakarta, Evan Dimas, angkat bicara soal tidak dipanggil ke Timnas Indonesia oleh Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai hari ini, Jumat (14/2). TC kali ini akan berlangsung selama sepekan.
Ini sebagai persiapan Timnas Indonesia menuju laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 menghadapi Thailand (26 Maret) dan Uni Emirat Arab (UEA) (31 Maret).
Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 34 pemain dalam TC kali ini. Empat di antaranya merupakan pemain Timnas Indonesia U-19, yakni Muhammad Adi Satrio (PSMS Medan), Alfreandra Dewangga dan Pratama Arhan Alif Rifai (PSIS Semarang), dan Irfan Jauhari (Bali United).
Baca Juga:
"Sebenarnya tidak masalah kalau tidak dipanggil, mungkin saya karena faktor cedera kemarin. Tapi jujur saya kurang tahu kenapa belum dipanggil Timnas lagi," kata Evan Dimas.
"Saya juga bisa berharap dipanggil lagi, kalau dipanggil lagi saya siap," tambahnya.
Saat ini, Evan Dimas sedang bersama Persija Jakarta di Malang dalam rangkaian turnamen Piala Gubernur Jatim 2020. Ia berhasil membawa Macan Kemayoran ke babak semifinal.
Ia pun mendoakan semoga TC Timnas Indonesia berjalan sukses.
"Datangnya Shin Tae-yong semoga bisa membawa aura positif," tambahnya.
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim