Tak Ada Perayaan Meriah, Ini Bocoran Pembukaan Piala Menpora 2021

Penyerahan bola dari perwakilan dokter kepada PSSI akan jadi pembuka Piala Menpora 2021.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Sabtu, 20 Maret 2021
Tak Ada Perayaan Meriah, Ini Bocoran Pembukaan Piala Menpora 2021
Tinjauan venue Pembukaan Piala Menpora 2021. (Kemenpora)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah menjelaskan tidak ada perayaan yang meriah terkait dengan pembukaan Piala Menpora 2021. Hal ini pun dipertegas dari penyetaan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Saat ditemui di Stadion Manahan, Solo usai meninjau venue pembukaan, Sabtu (20/3), pria yang kerap disapa Iwan Bule ini mengaku hanya akan ada penyerahan bola dari perwakilan dokter kepada PSSI dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali sebelum pertandingan perdana.

Piala Menpora 2021 akan dimulai pada Minggu (21/3). Pertadingan antara TIRA-Persikabo melawan Arema FC yang dilangsungkan di Stadion Manahan, akan menjadi laga pembuka, dilanjutkan pertandingan antara Barito Putera melawan PSIS Semarang.

Baca Juga:

Cek Kesiapan Terakhir Piala Menpora, Apa Kata Menpora dan Ketum PSSI?

Piala Menpora Sarana Adaptasi bagi Pelatih PSIS Dragan Djukanovic

"Jadi besok sesuai dengan 299 orang dan di luar itu tidak bisa masuk. Yang akan datang hanya saya sama pak Menpora. Acaranya hanya pidato, penyerahan dari dokter ke saya, lalu baru jalan ke wasit," kata Iriawan, kepada awak media.

Tidak hanya itu saja, mantan Kapolda Metro Jaya ini juga mengatakan, tidak akan ada pejabat yang hadir pada pembukaan Piala Menpora 2021 ini. Bahkan Wali Kota Solo, Petahana Gibran Rakabuming tidak akan hadir pada pembukaan tersebut.

"Saya bisa pastikan tidak akan ada Wali Kota dan Presiden pada acara pembukaan ini. Tadi Wali Kota hanya datang ikut meninjau persiapan Stadion Manahan bersama saya dan pak menteri," tambah Iriawan.

Sementara itu, Gibran mejelaskan semua persiapan yang sudah dilakukan di Stadion Manahan sudah siap. Gibran pun yakin gelaran Piala Menpora 2021 ini akan berjalan dengan lancar tampa ada ganguan apapun.

"Sudah kami cek semua, Insya Allah besok bisa berjalan dengan lancar dan yang paling penting saya tegaskan kepada seluruh suporter nontonnya di rumah saja. rumahnya masing-masing, tidak ada nobar, cukup," ujar Gibran.

PT Liga Indonesia Baru PT LIB Pssi Piala menpora Mochamad Iriawan Breaking News
Posts

4.870

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Bagikan