Tahun 2021 yang Layak Dilupakan Juventus

Tahun 2021 bukan tahun yang bagus bagi Juventus.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 24 Desember 2021
Tahun 2021 yang Layak Dilupakan Juventus
Juventus (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dari juara bertahan Scudetto atau titel Serie A selama sembilan kali beruntun, Juventus, kehilangan status mereka sebagai penguasa Italia di musim lalu (2020-2021). Inter Milan arahan Antonio Conte mengakhiri dominasi tersebut.

Pada musim ini masa transisi Juventus berlanjut. Selain kehilangan Cristiano Ronaldo yang kembali ke Manchester United, kursi kepelatihan Juventus juga berubah dari Andrea Pirlo kepada eks pelatih tim, Massimiliano Allegri.

Meski Allegri tak asing lagi untuk Juventus, masa transisi itu tetap berlanjut musim ini dan hal tersebut dapat dilihat dari inkonsistensi bermain Il Bianconeri. Juventus saat ini tertahan di peringkat lima dengan 34 poin dari 19 laga, terpaut empat poin dari Atalanta di peringkat empat.

Baca Juga:

Pelatih Inter Milan Waspadai Kebangkitan Juventus

Buffon Tuding Ronaldo Biang Keladi Juventus Gagal Juara Liga Champions

Juventus Cari Klub yang Mau Tampung Ramsey

Juventus

Juventus memenangi dua laga Serie A terakhir setelah sempat imbang 1-1 lawan Venezia. Dua laga itu melawan Bologna (2-0) dan Cagliari (2-0). Laga terakhir melawan Cagliari mengakhiri tahun 2021 untuk Juventus yang baru bertanding lagi pada Januari mendatang lawan Napoli.

Mengulik dari Football-Italia pada 21 Desember lalu, ada statistik muncul mengenai tahun 2021 secara garis besar yang mememperlihatkan masalah klub dari Turin itu. Juventus mengakhiri 2021 dengan setidaknya 10 kekalahan dan kebobolan 42 gol, rekor terburuk sejak 2010.

42 gol kebobolan itu dihitung sejak Januari 2021, catatan pertahanan terburuk sejak 2010, ketika mereka kebobolan 52 gol di bawah arahan Alberto Zaccheroni dan Luigi Delneri.

Sisi Positif dari Pertahanan Musim Ini

42 gol kebobolan itu merupakan catatan secara menyeluruh di tahun 2021. Akan tapi jika dilihat di musim ini di Serie A, meski Juventus masih inkonsisten bermain, Juventus baru kebobolan 17 gol dari 19 laga.

Itu memperlihatkan pertahanan yang lebih baik dari peringkat dua klasemen (Milan dengan 22 kebobolan gol) dan empat (Atalanta dengan 24 kebobolan gol). Pertahanan kuat Juventus itu bisa jadi modal positif.

Giorgio Chiellini dkk bisa menjadikannya kekuatan untuk bangkit di paruh musim kedua. Bukan hal baru lagi apabila Allegri fokus dengan memperkuat pertahanan dan coba bermain efisien untuk timnya.

Dikutip dari Tuttosport, Juventus hanya kebobolan satu gol dari enam laga terakhir di seluruh kompetisi. Kekuatan Juventus dari sisi defensif itu merupakan oase di tengah gurun inkonsistensi bermain Juventus.

Breaking News Juventus Serie a
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.888

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bulu Tangkis
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Pasangan muda potensial itu menjalani debutnya di turnamen level Super 500 pertama mereka di Australia Open 2025 pekan lalu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Italia
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
AC Milan dikabarkan mengincar ujung tombak Borussia Dortmund, Fabio Silva, untuk didaratkan pada bursa transfer musim dingin. Rossoneri tak sendiri, Roma dan Juventus juga ikut memburu!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Timnas
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Empat pemain abroad dipastikan main di SEA Games 2025 bersama Timnas Indonesia U-22.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Liga Indonesia
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSIM akan dijamu Persija di SUGBK, Jakarta, Jumat (28/11). Tak kurang dari 50 ribu suporter diprediksi bakal memadati SUGBK.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
Spanyol
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
PSG dikabarkan siap menikung Barcelona untuk mempermanenkan Marcus Rashford. Les Parisiens disebut menyiapkan tawaran hingga 50 juta euro, jauh di atas opsi Barca. Siapa yang akhirnya menang?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Liga Indonesia
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Persija ingin mengalahkan PSIM di momen spesial. Hari ulang tahun klub ke 97 dan momen kembali bermain di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Berita
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bukan pemain Argentina! Inilah sosok yang paling sering bermain bersama Lionel Messi sepanjang kariernya. Angkanya bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bagikan