Swindon Town 1-4 Man City: Laju Mulus The Citizens

Manchester City tak kesulitan menaklukkan tim dari kasta keempat.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 08 Januari 2022
Swindon Town 1-4 Man City: Laju Mulus The Citizens
Manchester City melaju mulus ke babak keempat Piala FA 2021-2022. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City menunjukkan superioritasnya saat bertandang ke markas Swindon Town pada babak ketiga Piala FA 2021-2022. The Citizens melaju mulus ke fase berikutnya.

Dalam laga yang berlangsung di County Ground, Sabtu (8/1) dini hari WIB, Manchester City menang dengan skor 4-1. Absennya Pep Guardiola karena COVID-19 tak banyak berpengaruh terhadap permainan Kevin De Bruyne dan kawan-kawan.

Manchester City secara mengejutkan memang tampil dengan para pemain terbaiknya dalam laga ini. Padahal lawan mereka berasal dari kasta keempat kompetisi sepak bola Inggris.

Baca Juga:

Manchester City Pertimbangkan Mikel Arteta Jadi Pengganti Pep Guardiola

Pep Guardiola Akui Arsenal Lebih Baik dari Manchester City

Anomali Manchester City pada Duel Kontra Arsenal

Manchester City langsung memecah kebuntuan saat laga baru berjalan 14 menit. Aksi individu Cole Palmer di sisi kiri diselesaikan Bernardo Silva dengan sebuah sontekan.

Pada menit ke-28, tim tamu menggandakan keunggulan. Gabriel Jesus dengan mudah menaklukkan Lewis Ward dari jarak dekat.

Skor 2-0 untuk keunggulan Manchester City bertahan hingga turun minum. Mereka terlihat unggul segalanya dari sang lawan.

Dominasi Manchester City berlanjut pada paruh kedua. Kolektor enam trofi Piala FA mampu mencetak dua gol tambahan.

Ilkay Gundogan mencatatkan namanya pada menit ke-59 lewat tendangan bebas yang ciamik. Ua menempatkan bola ke pojok gawang melewati pagar betis lawan.

Swindon sempat memperkecil kedudukan pada menit ke-78 lewat tembakan Harry McKirdy. Namun gol Palmer mengakhiri perlawanan tuan rumah lewat gol di penghujung laga.

Skor 4-1 untuk kemenangan Manchester City bertahan hingga laga usai. Rival sekota Manchester United itu pun berhak melaju ke babak keempat.

Susunan Pemain

Swindon Town (3-1-4-2): Lewis Ward; Dion Conroy, Rob Hunt; Louis Reed; Kaine Kesler, Ben Gladwin, Jordan Lyden, Ellis Iandolo; Tyreece Simpson, Harry McKirdy.

Manajer: Ben Garner.

Manchester City (4-2-3-1): Zack Steffen; Kyle Walker, Ruben Dias, Nathan Ake, Joao Cancelo; Kevin De Bruyne, Rodri; Ilkay Gundogan, Bernardo Silva, Gabriel Jesus; Cole Palmer.

Manajer: Pep Guardiola.

Manchester City Piala FA Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Spanyol
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Real Madrid masih lebih dominan menurut superkomputer Opta saat bertandang ke markas Villarreal. Simak peluang menang, statistik, dan potensi hasil laga panas LaLiga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Villarreal vs Real Madrid: Los Blancos Masih Lebih Dominan
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Liverpool dijagokan superkomputer Opta, namun Bournemouth bisa memberi kejutan di Vitality Stadium. Simak prediksi skor, peluang menang, dan analisis laga Bournemouth vs Liverpool di Premier League.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Bournemouth vs Liverpool: The Reds Unggul, tetapi Tidak Dominan
Spanyol
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa bersiap menjalani laga sulit saat melawat ke markas Villarreal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Villarreal vs Real Madrid: Arbeloa Berharap Kemenangan atas Monaco Jadi Titik Balik
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Manchester City dijagokan superkomputer Opta saat menjamu Wolves di Etihad. Peluang menang The Citizens sangat besar! Simak prediksi skor, statistik, dan potensi hasil laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester City vs Wolves: The Citizens Tidak Akan Terbendung
Inggris
Pep Guardiola Klaim Arsenal Klub Terbaik Dunia Saat Ini
Bos Manchester City Pep Guardiola mengklaim bahwa Arsenal merupakan klub terbaik di dunia saat ini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Pep Guardiola Klaim Arsenal Klub Terbaik Dunia Saat Ini
Inggris
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Pelatih Liverpool Arne Slot mengisyaratkan akan tetap menggunakan skuad yang ada hingga akhir musim.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Inggris
Alasan Manchester United Langsung Umumkan Kepergian Casemiro
Manchester United mengumumkan Casemiro bakal hengkang pada akhir musim nanti meski sang pemain masih memiliki lima bulan sisa kontraknya.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Alasan Manchester United Langsung Umumkan Kepergian Casemiro
Inggris
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Pelatih Arsenal Mikel Arteta memperingatkan tim asuhannya untuk tetap membumi menjelang laga penting melawan Manchester United.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Real Madrid sedang on fire, tapi Villarreal siap jadi batu sandungan! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga Villarreal vs Real Madrid di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Liga Indonesia
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Semuanya dilakukan untuk mencapai target menjadi juara Super League 2026/2027, di mana tahun depan menjadi HUT ke-500 Kota Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 24 Januari 2026
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Bagikan