Susy Susanti Bicara Persaingan di BWF World Tour Finals
BolaSkor.com - Kabid Binpres PBSI, Susy Susanti, memprediksi persaingan di BWF World Tour Finals 2021. Menurut Susy, berat untuk atlet Indonesia berlaga pada ajang tersebut.
BWF akan menggelar WTF pada awal 2021 di Thailand. Sebelum ajang tersebut, akan ada Asia Open 1 dan 2 di tempat yang sama sebagai kualifikasi.
Susy sendiri mengakui sulit untuk atlet Indonesia masuk ke WTF 2021. Ditambah lagi, dirinya belum tahu apakah akan mengirim atlet ke Asia Open 1 dan 2.
Baca Juga:
"Untuk WTF sih sedikit berat, tapi ini ada terakhir di Asia Open 1 dan 2. Tapi tak tahu dikirim atau tidak. Kalau tak kirim ya pasti tak mungkin masuk," kata Susy.
"Ini peralihan, setelah munas nanti akan ada tim demisioner atau sementara yang akan menentukan ikut Asia Open 1 dan 2. Kalau ranking 7 atau 8 masih mungkin, kalau terlalu jauh, sulit."
"Jadi awal tahun sampai Maret siapa yang banyak bertanding, otomatis poin lebih banyak. Minions juga hanya nomor 3 karena hanya ikut Indonesia Masters dan All England," pungkasnya.
Susy menilai ranking saat ini bukan acuan peta kekuatan ranking sesungguhnya. Menurutnya, ranking sekarang hanya karena keadaan semata.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak