Susul Marukawa, Oktafianus Fernando Resmi bersama PSIS Semarang
BolaSkor.com - PSIS Semarang resmi mengontrak winger Oktafianus Fernando jelang kompetisi Liga 1 2022-2023.
Pemain yang biasa dipanggil Ofan ini sebelumnya berkaos Persebaya Surabaya sejak musim 2017 lalu.
CEO PSIS Yoyok Sukawi beralasan sengaja mendatangkan Oktafianus untuk menambah variasi pemain menyerang di skuat Mahesa Jenar.
Baca Juga:
“Ofan hari ini resmi bergabung bersama PSIS. Yang bersangkutan didatangkan untuk menambah daya dobrak PSIS di lini depan. Hal ini supaya kedalaman skuat di barisan depan PSIS juga semakin baik. Semoga Ofan bisa cepat beradaptasi dengan PSIS. Selamat bergabung, Ofan. Bawa PSIS berprestasi musim ini yaa,” ujar Yoyok Sukawi, Minggu (15/5).
Sedangkan Oktafianus Fernando berharap dengan resminya bersama PSIS dia bertekad memberikan prestasi terbaik untuk skuat Mahesa Jenar di Liga 1 2022/2023.
“Setelah bergabung bersama PSIS, saya ingin bersinergi dengan semua pemain , pelatih, manajemen dan suporter untuk membangun hal yang positif demi mencapai target kita bersama di papan atas. Dan bukan tidak mungkin dengan kerja keras dan kerja bersama, PSIS bisa juara musim ini,” tegas Ofan.
Merapatnya Oktafianus ke PSIS Semarang menambah eks pemain Persebaya Surabaya yang hijrah ke klub lain. Sebelumnya ada rekan Oktafianus yang sudah dulu dipinang PSIS Semarang yakni Taisei Marukawa pada awal April lalu. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.917
Berita Terkait
Bawa Manchester United Menang Derby dan Tekuk Arsenal, Michael Carrick Jawab Peluang Dipermanenkan
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Klasemen Terkini Premier League: Manchester United Tembus Empat Besar, Manchester City Dekati Arsenal
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Kaesang dan Aga Thohir Datang, Sinyal Persis Solo Bakal Belanja Pemain Lagi
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar
Hasil Serie A: AS Roma dan AC Milan Berbagi Poin, Juventus Permalukan Napoli
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang