Supardi Nasir Buru Kado Indah untuk Persib Saat Melawan PSS Sleman

Supardi Nasir memastikan laga melawan PSS Sleman di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (15/3) akan terasa istimewa
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Minggu, 15 Maret 2020
Supardi Nasir Buru Kado Indah untuk Persib Saat Melawan PSS Sleman
Robert Rene Alberts dan Supardi Nasir. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kapten kesebelasan Persib Bandung, Supardi Nasir memastikan laga melawan PSS Sleman di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (15/3) akan terasa istimewa. Sebab timnya ini sedang berulang tahun.

Tim berjulukan Maung Bandung ini berulang tahun tepat hari ini, Sabtu (14/3). Usianya sudah menginjak 87 tahun.

"Di hari istimewa ini saya berharap besok tim ini bisa memberikan hasil yang bagus, itu kado yang terindah buat kita, doakan kita karena kita butuh doa dan dukungan," kata Supardi di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.

Baca Juga:

Persib Bandung Minta Jeda Liga 1 2020 karena FIFA Matchday Bulan Maret Dihapus

Robert Alberts Komentari Penampilan Moncer Wander Luiz di Persib Bandung

Sejauh ini, Supardi mengatakan timnya sudah melakukan persiapan dengan matang dalam menghadapi PSS Sleman ini. Beberapa kesalahan di laga sebelumnya sudah berusaha diperbaiki termasuk dengan cara mengantisipasi permainan lawan.

"Memang ada beberapa pemain yang kita tahu PSS Sleman memiliki pemain baru dan hasil kemarin (pramusim) bukan jaminan kita menang mudah. Tapi setidaknya kita punya modal bagus untuk menghadapi mereka besok," tuturnya.

Tentunya, kata Supardi kemenangan itu harus dicapai dengan usaha yang sangat keras. Sebab PSS Sleman termasuk tim yang sulit untuk dikalahkan.

"PSS tim yang bagus ya mereka tim kuat pasti tidak mudah memenangkan pertandingan besok, butuh kerja keras semua pihak terutama pemain siapapun yang diturunkan harus memberikan yang maksimal," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Supardi Nasir Persib Bandung PSS Sleman Robert Rene Alberts Liga 1
Posts

4.870

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Bagikan