Sumbang Pemain Terbanyak di Timnas, Pelatih Persebaya Beri Respons

Ada empat pemain Persebaya yang dibawa Shin Tae-yong ke Dubai.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 13 Mei 2021
Sumbang Pemain Terbanyak di Timnas, Pelatih Persebaya Beri Respons
Koko Ari. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, merespons keputusan terbaru pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu menyertakan empat pemain Persebaya untuk ikut dalam pemusatan latihan lanjutan di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Keempat pemain itu adalah Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Koko Ari, dan Ady Setiawan. Mereka masuk dalam daftar 28 pemain, yang kemudian akan dikerucutkan menjadi 23 untuk sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 Grup G.

Baca Juga:

28 Pemain Pilihan Shin Tae-yong untuk TC Timnas Indonesia di UEA

PR Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia Berlaga di Kualifikasi Piala Dunia

Aji Santoso sudah memperkirakan pemainnya akan dibawa ke Dubai. Ia merasa anak asuhnya punya kualitas di atas rata-rata dan karakter permainan yang sesuai kebutuhan.

"Alhamdulillah itu berkah buat pemain. Berarti kualitas pemain kita juga diakui oleh pelatih timnas. Saya harap mereka yang terpilih tetap memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara," kata Aji Santoso.

Persebaya awalnya menyumbang lima pemain. Arif Satria juga ikut dalam TC di Jakarta, namun dipulangkan ke klub.

Menurut rencana, rombongan Timnas Indonesia akan bertolak menuju Dubai pada Senin (17/5) dini hari. Persiapan di UEA akan diisi dua uji coba melawan Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5), sebelum menjalani kualifikasi melawan Thailand (3/6), Vietnam (7/6), dan UEA (11/6).

Persebaya surabaya Aji Santoso Timnas Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bandung bjb Tandamata gagal melanjutkan tren positif usai kalah dari Jakarta Popsivo Polwan. Di laga pembuka musim, Bandung bjb Tandamata menang atas Livin.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Lainnya
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Kontingen Indonesia meraih 91 medali emas, 111 medali perak, dan 131 medali perunggu di SEA Games 2025 Thailand.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Bagikan