Sukses Kalahkan Barito Putera, Seto Curhat Sulitnya PSS Sleman Cetak Gol
BolaSkor.com - PSS Sleman sukses menang atas Barito Putera 1-0 pada lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (13/8) malam. Kemenangan itu belum membuat tim pelatih puas karena sulitnya mencetak gol.
Lini depan PSS sebenarnya dihuni pemain-pemain top. Ada bomber asal Brasil, Mychell Chagas, yang datang dengan reputasi bagus dari China League One atau kasta kedua kompetisi China.
PSS juga punya mantan penyerang Timnas Indonesia, Boaz Solossa. Pada faktanya, dua penyerang maut ini malah belum mencetak gol dalam empat laga.
Todd Rivaldo Ferre datang sebagai penyelamat dalam laga melawan Barito Putera. Sepakan Todd Ferre menjebol gawang Barito Putera menit ke-45+2.
"Hasil yang kami syukuri karena kami bisa memenangkan pertandingan yang sulit, yang susah ini. Cukup susah buat kami cetak gol. Tuhan mengizinkan kami menang. Terima kasih Tuhan," ucap pelatih PSS, Seto Nurdiantoro usai pertandingan.
Baca Juga:
Hasil Liga 1 2022/2023: Drama 4 Gol, Persebaya Ditahan Imbang Madura United
Hasil Liga 1 2022/2023: Persita Hadirkan Kekalahan Keempat untuk Persis Solo
Menurut Seto, laga ini berjalan menarik. Kedua kesebelasan menghadirkan banyak peluang. Lini belakangnya cukup bagus untuk menahan laju gempuran Barito Putera.
"Barito tampil agresif. Mereka banyak menciptakan peluang. Kami pun juga punya beberapa peluang, tapi sayangnya tidak menjadi gol. Kedepan yang menjadi pekerjaan rumah adalah menciptakan lebih banyak peluang," jelas Seto.
Namun bagi Seto, tiga poin ini merupakan sebuah kelegaan mengingat dua laga kandang terakhir dilalui dengan kekalahan.
"Untuk sekarang, yang penting kami menang. Mudah-mudahan hasil ini menjadi tren yang lebih baik. Harapannya juga menjadikan motivasi dan percaya diri yang lebih, tapi tidak berlebihan," lanjut Seto.
Terpisah, gelandang serang PSS, Todd Ferre, gembira dengan raihan tiga poin ini. Kemenangan didapat bukan atas jasanya saja, tapi perjuangan seluruh pemain.
"Hasil ini berkat kerja keras semua pemain. Kemenangan ini kami berikan untuk para suporter yang selalu mendukung dalam situasi apapun," papar Todd Ferre.
Setelah ini, PSS kembali menjalani laga kandang melawan Persib Bandung, Jumat (19/8) mendatang. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta