Sukses Bantai Persela, Robert Alberts Bicara Kualitas Pemain Persib dan Dukungan Bobotoh

Persib Bandung mengalahkan Persela Lamongan di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (1/3).
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 02 Maret 2020
Sukses Bantai Persela, Robert Alberts Bicara Kualitas Pemain Persib dan Dukungan Bobotoh
Persib Bandung sukses meraih kemenangan di laga perdananya di Liga 1 2020. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persib Bandung sukses meraih kemenangan di laga perdananya di Liga 1 2020. Maung Bandung mengalahkan Persela Lamongan di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (1/3).

Persib menang 3-0. Masing-masing diciptakan Geoffrey Castillion di menit ke-38 serta sepasang gol Wander Luiz di menit ke-54 dan ke-69.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, merasa perlu memberikan apresiasi kepada para pemainnya yang telah berusaha meraih kemenangan di laga perdana Liga 1 2020.

"Kondisi lapangan sebenarnya cukup menyulitkan dan saya pikir selama 93 menit kami bermain, kami cukup dominan dan Persela juga tim yang bagus terutama ketika memulai laga melalui serangan di area flank. Tapi kami bisa mengatasinya," ungkap Robert usai pertandingan.

Pelatih asal Belanda ini juga perlu memberikan apresiasi kepada Bobotoh yang telah menunjukan antusiasmenya saat menyaksikan pertandingan. Alhasil motivasi para pemainnya terangkat untuk mengejar kemenangan.

"Kami juga patut memberikan apresiasi kepada dukungan Bobotoh, semua suporter dan inilah yang namanya sepakbola. Kami hadir untuk berjuang di lapangan dan suporter ada di belakang untuk mendukung secara fantastis. Jadi ini awal yang fantastis bagi Persib di musim 2020," katanya.

Baca Juga:

Hasil Liga 1 2020: Persib Pesta Gol, Persipura dan PSM Raih Kemenangan

Persija Jakarta 3-2 Borneo FC: Tiga Poin bagi Macan Kemayoran di Awal Liga 1 2020

Terkait mengenai performa dua striker anyarnya Geoffrey Castillion dan Wander Luiz, Robert juga perlu mengapresiasnya. Terbukti keduanya membagi tiga gol yang bersarang ke gawang Persela.

"Saya pikir mereka sudah menemukan kombinasi permainan dan sudah saling mengerti satu sama lain dalam tekanan di pertandingan. Karena tentu berbeda dengan ketika latihan," tuturnya.

Robert mengaku melihat potensi yang bagus untuk lini depan dan pemain lini kedua. Ini membuat timnya semakin optimistis menghadapi Liga 1 2020.

"Saya pikir Luiz nyaris mencetak hat-trick di laga pembuka ini dan Geoffrey juga hampir mencetak gol lainnya, jadi saya lihat ini menjanjikan. Tapi perlu diingat bahwa seluruh pemain di tim juga bekerja untuk mereka, bukan karena adanya kedua pemain ini, tapi ini kerja dari tim," jelasnya.

Robert perlu memberikan apresiasi kepada seluruh para pemainnya. Tak hanya lini depan, namun lini tengah dan belakang termasuk kiper.

"Teja bekerja dengan baik bersama, mereka menampilkan permainan yang lebih modern, kiper beberapa kali sering keluar dari kotak penalti. Jadi kami juga bisa menekan pemain lain (yang lepas dari bek) dan saya lihat itu menjanjikan," katanya.

Meski demikian, Robert merasa timnya masih memerlukan evaluasi. Beberapa kesalahan masih perlu dilakukan demi bisa menjalani pertandingan kedepannya berjalan lancar.

"Masih banyak yang harus kami benahi, tapi ini baru awal, Saya juga setuju semua pemain bermain bagus termasuk pemain pengganti juga, karena ketika mereka masuk, mereka bisa mengangkat performa tim,"

"Ketika Frets masuk dia mengangkat tim, Dedi juga begitu di lini tengah. Bahkan Beckham juga ketika masuk dia membuat permainan menjadi terbuka lagi. Jadi semua ikut berkontribusi untuk tim," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Robert Rene Alberts Persela lamongan Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.880

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan