Sudirman: Selamat buat Persib Setelah Empat Kali Mencoba
BolaSkor.com - Persija Jakarta harus mengakui keunggulan Persib Bandung 0-2, pada laga pekan ke-28 Liga 1 2021/2022 di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Selasa (1/3) malam WIB kemarin. Dua gol kemenangan Maung Bandung dilesakkan oleh David da Silva (15' dan 84').
Pelatih Persija, Sudirman, mengucapkan selamat kepada Persib atas kemenangannya. Ia menyebut Persib meraih kemenangan setelah empat kali mencoba dalam kurun waktu kurang dari satu tahun, dan tiga di antaranya kalah.
Persib kalah dua kali dari Persija di final Piala Menpora 2021. Macan Kemayoran menang 2-0 dan 2-1 atas Persib. Lalu Persib kalah 0-1 dari Persija, pada pertemuan pertama Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, November 2021 kemarin.
Baca Juga:
Robert Rene Alberts Puji David da Silva Usai Persib Kalahkan Persija
"Saya ucapkan selamat buat Persib Bandung yang malam ini bisa memenangkan pertandingan setelah empat kali mencoba. Dua gol tadi sebetulnya kesalahan dari kami sendiri dan itu menjadi pelajaran bagi kami untuk ke depannya kami bisa menghadapi pertandingan-pertandingan selanjutnya dengan meraih tiga poin," kata Sudirman, dalam konferensi pers usai laga.
Hasil ini membuat Persib menjaga kans memperebutkan gelar juara Liga 1. Marc Klok dkk. menduduki posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 57 poin dari 28 laga. Selisih tiga angka dari Bali United di puncak klasemen.
Sedangkan Persija tertahan di posisi ke-8 dengan raihan 38 poin dari 28 laga. Kalah satu angka dari Borneo FC di posisi keenam. Lalu kalah head to head dari PSIS Semarang dengan poin yang sama di posisi ketujuh.
Tengku Sufiyanto
17.656
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam