Sudah Divaksinasi, Kevin Moses Tetap Jaga Diri
BolaSkor.com - Penggawa Louvre Dewa United Surabaya, Kevin Moses, lega sudah divaksinasi. Namun, Moses tetap menjaga diri dengan mematuhi protokol kesehatan.
Moses termasuk dalam 820 atlet yang menerima vaksinasi gelombang pertama dari Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemepora), Jumat (26/2) di Istora Senayan. Pebasket berusia 24 tahun itu mengibaratkan vaksin seperti payung.
“Bukan berarti lebih terlindungi, tidak seperti itu juga. Semua tergantung ara dan gaya hidup saja,” ujar Moses kepada BolaSkor.com.
Baca Juga:
“Perumpamaanya seperti hujan, kalao hujan pakai payung supaya tidak kebasahan kan? Namun, bukan berarti pakai payung jadi kering,” imbuhnya.
Meski sudah divaksin, Moses tetap tidak berani keluyuran. Sebisa mungkin, mantan pemain Bogor Siliwangi itu mengurangi kegiatan di luar.
Moses tak mau mengambil risiko. Apalagi Indonesia Basketball League (IBL) 2021 sudah mau mulai.
“Jadi tetap harus jaga diri dan berdoa kalau saya,” ujar Moses.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Manchester City Bekuk Dortmund, Pep Guardiola Senang Gol Tidak Hanya dari Erling Haaland
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer