Suarez Janji Tak Akan Gigit Lawan Lagi
Suarez Janji Tak Akan Gigit Lawan Lagi
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Barcelona – Pemain anyar Barcelona, Luis Suarez, menyampaikan permohonan maaf atas insiden gigitan yang membuatnya dihukum selama empat bulan. Suarez pun berjanji tak akan mengulangi hal tersebut di masa yang akan datang.
Suarez sebelumnya mendapat sanksi dari FIFA tak boleh terlibat di segala bentuk kegiatan sepak bola sampai pada 25 Okteber nanti. Namun setelah mengajukan banding ke badan arbitrase olahraga dunia (CAS), hukuman Suarez kini lebih ringan. CAS memutuskan Suarez tetap tak boleh bertandingan hingga waktu yang telah ditentukan FIFA, akan tetapi Suarez diperbolehkan mengikuti sesi latihan serta bermain di laga tak resmi Barcelona dan tim nasional Uruguay.
Ya, sanksi dari FIFA ini tentu tak terlepas dari insiden yang menimpa pemain bertahan Giorgio Chiellini di ajang Piala Dunia pada 25 Juni lalu. Kala itu, Suarez terlihat sengaja mendaratkan giginya di pundak Chiellini saat Uruguay bertarung lawan Italia di fase grup.
“Saya harus menerima kenyataan dan meminta maaf – itu masa lalu dan harus dilupakan. Hukuman, sudah semestinya dan saya harus menghormati itu,” tutur Suarez dilansir Soccerway.
“Setelah kejadian itu (mengigit Chiellini), saya sangat depresi, seperti tak bisa melakukan apa-apa. Saya bicara dengan pakar kejiwaan saya dan dia mengatakan saya harus menghadapi kenyataan dan meminta maaf.”
Suarez pun telah menjalani debutnya bersama Barca saat menghadapi Leon pada laga uji coba di Stadion Camp Nou, Selasa (19/8) dini hari WIB. Jika tak ada halangan menerpa, mantan pemain Liverpool itu dipastikan menjalani laga resmi di pertarungan El Clasico lawan Real Madrid di Santiago Bernabeu, satu hari setelah hukumannya selesai. Tak ingin mengulangi kesalahan, Suarez pun lantas berjanji tak akan menggigit lawan lagi.
“Pelajaran (dari insiden tersebut) adalah jelas, ini kesalahan saya. Saya katakan kepada fans untuk tak khawatir karena hal ini tak akan terjadi lagi.” Demikian Suarez.
Posts
11.190
Berita Terkait
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Copa del Rey, Racing Santander vs Barcelona: Kick-off Jumat (16/01) Pukul 03.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung 16 besar Copa del Rey antara Racing Santander vs Barcelona di Stadium El Sardinero.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Spanyol
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Bek kanan Joao Cancelo resmi kembali berseragam Barcelona sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Spanyol
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
FC Barcelona mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 3-2 atas Real Madrid di King Abdullah Sports City.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Spanyol
Real Madrid Kalah Lagi di Final Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
Real Madrid kalah 2-3 kontra Barcelona di final Piala Super Spanyol dan Xabi Alonso mengaku perasaannya campur aduk melihat Los Blancos.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Spanyol
Rating Pemain Barcelona dan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol: Raphinha Bintang Laga
El Clasico di final Piala Super Spanyol berakhir 3-2 untuk kemenangan Barcelona atas Real Madrid. Berikut rating pemain kedua tim.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Laga: Atasi Real Madrid 3-2, Barcelona Pertahankan Gelar Piala Super Spanyol
Real Madrid tidak mampu mengubah peruntungan. Seperti musim lalu, Barcelona menjadi juara Piala Super Spanyol. Kali ini Blaugrana menang 3-2.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026