Sturridge: Saya Kesal Dengan Diri Saya Sendiri!


Sturridge: Saya Kesal Dengan Diri Saya Sendiri!
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Liverpool- Striker Liverpool, Daniel Sturridge menjadi sorotan dalam Merseyside Derby edisi ke-222 yang berakhir beberapa menit lalu. Selain mencetak dua gol masing-masing di menit ke-33 dan menit ke-35, mantan pemain Chelsea itu juga menarik perhatian pada menit ke-71.
Usai gagal mencetak hattrick pada menit ke-55 akibat gagal menyarangkan bola dari titik penalti, Sturridge pun ditarik keluar oleh Brendan Rodgers di menit ke-71 dan diganti oleh Victor Moses. Sturridge pun tampak kesal dengan keputusan Rodgers ini dan menolak menjabat tangan dari Brendan ROdgers ketika menuju bangku cadangan.
Kontan, insiden ini menarik perhatian seisi stadion Anfield. Akan tetapi, striker berusia 24 tahun itu mengklarifikasi kejadian ini dengan menyatakan bahwa ia kesal kepada dirinya sendiri, bukan karena Brendan Rodgers.
"Saya meminta maaf jika ada yang tersinggung. Saya pikir saya mengecewakan para fans Liverpool dan diri saya dengan kegagalan eksekusi penalti. Saya kecewa penalti saya gagal. Saya tidak bereaksi seperti itu untuk manajer, tetapi untuk diri saya sendiri." ujar Sturridge ketika ditanya tentang insiden tersebut, seusai pertandingan.
Dua gol Sturridge di pertandingan melawan Everton itu membuat pundi-pundi gol Sturridge musim ini bertambah menjadi 16 gol dari 21 pertandingan bersama Liverpool di semua kompetisi. Jumlah ini merupakan yang tertinggi selama tujuh tahun karier profesional Sturridge.
Posts
11.190
Berita Terkait
Inggris
Alisson Becker Bakal Lewatkan Delapan Laga Penting Liverpool karena Cedera
Kiper Liverpool Alisson Becker dikabarkan tidak bisa bermain selama enam pekan karena cedera.
Yusuf Abdillah - Jumat, 03 Oktober 2025

Ragam
7 Klub Terbaik Dunia Versi Opta Analyst per Pertengahan 2025
Opta Analyst merilis klub-klub terbaik dunia terhitung per pertengahan 2025. Apa saja ketujuh klub tersebut?
Arief Hadi - Jumat, 03 Oktober 2025
Italia
Massimiliano Allegri Inginkan Bek Baru, AC Milan Bersiap Gaet Joe Gomez pada Januari
Joe Gomez yang saat kesulitan mendapatkan waktu bermain di Liverpool kembali menjadi bidikan AC Milan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025

Klasemen
Klasemen Liga Champions: Real Madrid Posisi Kedua, Barcelona dan Liverpool di Luar Delapan Besar
Update klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 2: Real Madrid tempel Bayern di papan atas, Barcelona dan Liverpool terlempar dari delapan besar, Arsenal menang lagi, Qarabag jadi kejutan. Simak posisi terbaru semua tim.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025

Liga Champions
Terkapar di Markas Galatasaray, Liverpool Seperti Main Basket
Liverpool kalah 0-1 dari Galatasaray di Liga Champions 2025/2026. Jamie Carragher mengkritik keras performa The Reds dan menilai Florian Wirtz belum memberi dampak.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025

Liga Champions
Dibungkam Galatasaray, Arne Slot Bantah Liverpool Menuju Madesu
Liverpool kalah 1-0 dari Galatasaray di Liga Champions 2025/2026. Arne Slot menilai kekalahan ini bukan tanda The Reds menuju masa depan suram dan tetap optimistis menatap laga berikutnya.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025

Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Chelsea dan Liverpool Beda Nasib, Madrid Plus Inter Menang Telak
Rekap hasil Liga Champions matchday 2: Liverpool kalah dari Galatasaray, Chelsea tundukkan Benfica, Real Madrid pesta gol, dan Inter Milan menang telak.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025

Jadwal
Link Live Streaming Laga Liga Champions Galatasaray vs Liverpool, Rabu 1 Oktober 2025
Jadwal siaran langsung dan link live streaming laga Liga Champions antara Galatasaray vs Liverpool di Rams Park.
Arief Hadi - Selasa, 30 September 2025

Liga Champions
Galatasaray vs Liverpool: Pantang Mengikuti Jejak Manchester United
Liverpool hadapi Galatasaray di Liga Champions 2025/2026. Simak prediksi, rekor head to head kontra tim Inggris, kondisi skuad The Reds, hingga peluang menang di Rams Park.
Johan Kristiandi - Selasa, 30 September 2025

Liga Champions
Prediksi Pemenang Pertandingan Galatasaray vs Liverpool Menurut Superkomputer
Superkomputer Opta merilis prediksi Galatasaray vs Liverpool di Liga Champions 2025/2026. Simak persentase peluang menang, rekor pertemuan, hingga catatan The Reds di Rams Park.
Johan Kristiandi - Selasa, 30 September 2025
