Striker Thailand Cuek dengan Rekor Mantan Bomber Arema FC di Piala AFF

Striker Thailand, Adisak Kraisorn mencetak enam gol dalam satu pertandingan Piala AFF 2018.
Muhammad AdiyaksaMuhammad Adiyaksa - Minggu, 11 November 2018
Striker Thailand Cuek dengan Rekor Mantan Bomber Arema FC di Piala AFF
Striker Thailand, Adisak Kraisorn. (Instagram Adisak Kraisorn).
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Hanya ada satu pemain yang mampu mencetak tujuh gol dalam satu pertandingan di Piala AFF. Siapa sosok yang tercatat dalam buku sejarah itu? Sosoknya bernama Noh Alam Shah.

Along, panggilannya, bersumbangsih dalam tujuh dari sebelas gol Singapura ke gawang Laos pada Piala AFF 2007 lalu. Rekor mantan pemain Arema FC tersebut hampir disamai oleh bomber Thailand, Adisak Kraisorn.

Adisak mencetak enam dari tujuh gol Thailand ke gawang Timor Leste pada partai pertama Grup B Piala AFF tahun ini. Disinggung lantaran hampir memecahkan rekor Along, striker Muangthong United itu mengaku tidak tahu.

"Saya tidak tahu terkait rekor Noh Alam Shah," kata Adisak disadur dari laman resmi Piala AFF.

"Saya hanya melakukan yang terbaik untuk membantu tim meraih tiga poin. Itu adalah hal terpenting untuk saya," ujar Adisak menambahkan.

Adisak menjadi ujung tombak andalan Thailand di Piala AFF tahun ini. Pasalnya, pelatih Milvan Rajevac tidak menyertai Teerasil Dangda yang sedang berkompetisi di Liga Jepang.

Mendapatkan kesempatan besar, Adisak pun bertekad membawa Thailand untuk menjuarai Piala AFF 2018. Lawan terdekat tim berjuluk The War Elephants tersebut adalah Timnas Indonesia pada 17 November mendatang.

"Target kami adalah menjadi juara. Tapi, kami harus fokus dalam setiap pertandingan," imbuh pemain berusia 27 tahun itu.

Thailand Piala aff Piala AFF 2018 Adisak Kraisorn Noh Alam Shah
Posts

1.188

Berita Terkait

Timnas
Gagal ke Piala Dunia 2026, Legenda Persib Sebut Timnas Indonesia Harus Juara Piala AFF
Timnas Indonesia belum pernah menjadi juara Piala AFF sejak digelar pertama kali pada 1996, atau sebelumnya bernama Piala Tiger.
Rizqi Ariandi - Jumat, 31 Oktober 2025
Gagal ke Piala Dunia 2026, Legenda Persib Sebut Timnas Indonesia Harus Juara Piala AFF
Ragam
8 Negara dengan Populasi Besar yang Tidak Pernah Berpartisipasi di Piala Dunia
Negara-negara dengan tingkat populasi yang besar tidak menjamin mereka tampil di Piala Dunia.
Arief Hadi - Sabtu, 18 Oktober 2025
8 Negara dengan Populasi Besar yang Tidak Pernah Berpartisipasi di Piala Dunia
Lainnya
Sukses Gelar Para Fencing World Cup 2025, Indonesia Dapat Pujian Internasional
66 peserta yang datang dari 17 negara bisa menampilkan kemampuan terbaiknya pada tanggal 15-18 September 2025.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 23 September 2025
Sukses Gelar Para Fencing World Cup 2025, Indonesia Dapat Pujian Internasional
Hasil akhir
Hasil Piala AFF Wanita U-16 2025: Australia Juara, Indonesia Harus Puas di Tempat Keempat
Australia mengalahkan Thailand di final.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 29 Agustus 2025
Hasil Piala AFF Wanita U-16 2025: Australia Juara, Indonesia Harus Puas di Tempat Keempat
Hasil akhir
Timnas Putri Indonesia Awali Piala AFF Wanita 2025 dengan Kekalahan 0-7
Timnas Putri Indonesia dikalahkan Thailand, Rabu (6/8).
Rizqi Ariandi - Rabu, 06 Agustus 2025
Timnas Putri Indonesia Awali Piala AFF Wanita 2025 dengan Kekalahan 0-7
Galeri Foto
Galeri Foto: Timnas Indonesia U-23 Gasak Thailand, Melaju ke Final Piala AFF U-23 2025
Timnas Indonesia U-23 melaju ke final Piala AFF U-23 2025.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 26 Juli 2025
Galeri Foto: Timnas Indonesia U-23 Gasak Thailand, Melaju ke Final Piala AFF U-23 2025
Hasil akhir
Hasil Semifinal Piala AFF U-23 2025: Singkirkan Thailand Lewat Drama Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Tantang Vietnam di Final
Timnas Indonesia U-23 menyingkirkan Thailand U-23 lewat drama adu penalti dengan skor 7-6 (1-1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 25 Juli 2025
Hasil Semifinal Piala AFF U-23 2025: Singkirkan Thailand Lewat Drama Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Tantang Vietnam di Final
Jadwal
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-23 2025 Malam Ini
Laga semifinal ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (25/7) pukul 20.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 25 Juli 2025
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-23 2025 Malam Ini
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-23 2025 Malam Ini
Laga semifinal ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (25/7) pukul 20.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 25 Juli 2025
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-23 2025 Malam Ini
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-23 2025
Rencananya, laga semifinal ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (25/7) pukul 20.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 23 Juli 2025
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-23 2025
Bagikan