Stoke Tahan Imbang Liverpool, Jordan Henderson Kambinghitamkan Wasit Pertandingan

Jordan Henderson frustrasi dengan kepemimpinan Andre Marriner pada laga Liverpool vs Stoke City.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 29 April 2018
Stoke Tahan Imbang Liverpool, Jordan Henderson Kambinghitamkan Wasit Pertandingan
Jordan Henderson saat melawan Stoke City (Getty Images)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Anomali performa diperlihatkan Liverpool dalam beberapa laga terakhir. Diselingi laga Liga Champions, fokus pemain The Reds tampak terbagi di Premier League, kala mereka ditahan imbang tanpa gol oleh Everton, menang melawan Bournemouth (3-0), lalu imbang dua kali beruntun melawan West Bromwich Albion (2-2) dan Stoke City (0-0).

Pertandingan teranyar terjadi di pekan 36 Premier League melawan Stoke di Anfield. Jarang sekali publik melihat armada Jurgen Klopp tumpul di depan pendukungnya sendiri, apalagi di laga itu, Klopp menurunkan pencetak 43 gol di seluruh kompetisi, Mohamed Salah.

Padahal beberapa hari sebelum laga tersebut, Liverpool bermain kesetanan di leg pertama semifinal Liga Champions dan membantai AS Roma dengan skor 5-2. Tak ayal, para pemain Liverpool, termasuk Klopp, sangat frustrasi dengan hasil imbang melawan tim yang berjuang lolos dari zona degradasi.

Rasa frustrasi itu diwakili oleh kapten Liverpool, Jordan Henderson, yang mengambinghitamkan wasit laga, Andre Marriner, karena keputusan buruknya. Marriner dianggap luput melihat handball yang jelas dilakukan Erik Pieters kala coba menghentikan bola umpan silang Georginio Wijnaldum.

"Pada babak kedua kami menciptakan cukup peluang untuk memenangi laga. Kami seharusnya bisa menang dengan nyaman. Momen itu (Pieters) seharusnya jelas menjadi penalti dan saya hanya melihat kembali layar televisi rekaman ulang, dan benar-benar terlihat jelas. Jika dia tidak menyentuh dengan tangannya maka gol sudah tercipta," cetus Henderson, disadur dari Goal, Minggu (29/4).

"Keputusan dari wasit dan hakim garis benar-benar buruk, yang dibayar mahal kami dengan kehilangan tiga poin tambahan," sambung gelandang asal Inggris tersebut.

Liverpool yang sudah memainkan dua laga lebih banyak dari Manchester United, semakin sulit untuk merebut posisi Man United di urutan dua klasemen. Keduanya terpaut dua poin. Namun, jika Red Devils menyapu bersih dua laga sisa mereka, maka mereka akan menjauh dengan keunggulan delapan poin. Target realistis bagi Liverpool saat ini adalah lolos ke final dan mencoba menjuarai Liga Champions.

Breaking News Liverpool Stoke City Jordan henderson Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.596

Berita Terkait

Inggris
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Klub-klub top Eropa, termasuk beberapa dari Premier League, telah mengadakan diskusi tentang penggunaan enam pemain pengganti per pertandingan untuk meringankan beban kerja para pemain.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Jadwal
Link Streaming Dewa United Banten FC vs Madura United FC Kamis 16 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Pertandingan ini berlangsung di Banten International Stadium (BIS), Banten, Kamis (16/10) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 16 Oktober 2025
Link Streaming Dewa United Banten FC vs Madura United FC Kamis 16 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Inggris
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Manchester United sudah ditunggu empat pertandingan penting ke depan, dimulai dengan laga di markas Liverpool, Minggu (19/10).
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Inggris
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Nama Adam Wharton belakangan mencuat setelah banyak klub besar yang menginginkan jasanya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Inggris
Buntut Kartu Merah Lawan Liverpool, Enzo Maresca Terkena Hukuman dan Denda
Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, mendapat larangan satu pertandingan dan denda 8.000 poundsterling dari FA.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Buntut Kartu Merah Lawan Liverpool, Enzo Maresca Terkena Hukuman dan Denda
Timnas
Kans Dua Pemain Diaspora Mike Rajasa dan Nicholas Mjosund Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Mike Rajasa akan masuk skuad, sementara Nicholas belum pasti.
Rizqi Ariandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Kans Dua Pemain Diaspora Mike Rajasa dan Nicholas Mjosund Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Liverpool vs Manchester United: Anfield Angker untuk The Red Devils
Liverpool akan menjamu Manchester United pada lanjutan Premier League 2025/2026 di Anfield, Minggu (19/10). Setan Merah belum pernah menang di Anfield sejak 2016, mampukah mereka mematahkan kutukan itu?
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Liverpool vs Manchester United: Anfield Angker untuk The Red Devils
Timnas
Tidak Selalu Mimpi Buruk, 3 Momen Indah Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Meski akhirnya berpisah dengan Timnas Indonesia, Patrick Kluivert meninggalkan tiga momen tak terlupakan. Dari sorotan dunia hingga aksi blusukan ke stadion, inilah sisi lain pelatih asal Belanda yang jarang diketahui!
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Tidak Selalu Mimpi Buruk, 3 Momen Indah Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Timnas
Statistik Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Dibantai Australia dan Jepang, Gagal ke Piala Dunia 2026
Patrick Kluivert memimpin Timnas Indonesia dalam 8 pertandingan. Hasilnya, lebih banyak kalah. Timnas Indonesia juga tercatat lebih banyak kebobolan daripada mencetak gol.
Rizqi Ariandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Statistik Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Dibantai Australia dan Jepang, Gagal ke Piala Dunia 2026
Italia
Gianluigi Donnarumma Buka Suara soal Peluang Kembali dan Keyakinan AC Milan Raih Scudetto
Gianluigi Donnarumma buka suara soal peluang AC Milan meraih Scudetto dan menegaskan dirinya belum berniat kembali. Kiper timnas Italia itu tetap fokus di Manchester City hingga 2030.
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Gianluigi Donnarumma Buka Suara soal Peluang Kembali dan Keyakinan AC Milan Raih Scudetto
Bagikan