Starting XI Persija Jakarta Kontra Tampines Rovers
BolaSkor.com - Persija Jakarta melakoni laga terakhir Grup G Piala AFC 2018 dengan menghadapi Tampines Rovers di Stadion Jalan Besar, Kallang, Selasa (24/4). Laga ini cukup penting karena menentukan lolos tidaknya Macan Kemayoran ke babak knock-out.
Persija wajib memetik kemenangan untuk bisa memperoleh tiket lolos sebagai juara grup. Sebelum laga ini, Persija berada puncak Grup H dengan 10 angka, hasil tiga kemenangan, satu hasil seri, dan satu kekalahan.
Jumlah poin sama dengan yang dimiliki oleh Song Lam Nghe An, namun Persija unggul selisih gol dan head to head. Kekalahan bisa membuat Macan Kemayoran terpeleset, apabila di laga lain Song Lam Nghe An berhasil menang dari Johor Darul Ta'zim, sementara Home United seri atau menang di laga terakhir Grup F sehingga menjadi runner-up terbaik.
Karena itu, pelatih Persija menurunkan komposisi terbaik. Andritany Ardhiyasa dipercaya mengawal gawang dengan dibentengi Ismed Sofyan, Jaimerson da Silva Xavier, Maman Abdurahman, Rezaldi Hehanusa.
Lini tengah diisi oleh Sandi Sute bersama dengan Rohit Chand. Marko Simic kembali menjadi andalan dengan dukungan Ramdani Lestaluhu, Riko Simanjuntak, dan Novri Setiawan.
Susunan Pemain
Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan, Jaimerson da Silva Xavier, Maman Abdurahman, Rezaldi Hehanusa, Sandi Sute, Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, Riko Simanjuntak, Marko Simic, Novri Setiawan
Cadangan: Daryono, Gunawan Dwi Cahyo, Nugroho Fatchurochman, Yan Pieter Nasadit, Septinus Alua, Addison Alves, Bambang Pamungkas
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, The Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Ikrarkan Janji Setia untuk Barcelona, Frenkie De Jong Tolak Tawaran Main di Premier League
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia