Sriwijaya FC Bakal Mentas di Piala Gubernur Kaltim

Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 03 Februari 2018
Sriwijaya FC Bakal Mentas di Piala Gubernur Kaltim
Latihan Sriwijaya FC. (BolaSkor.co/Dzakira)

BolaSkor.com - Sriwijaya FC tidak akan kembali ke markas dan menjalani latihan jelang bergulirnya Liga 1 awal Maret nanti atau usai mengikuti Piala Presiden 2018. Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, sudah punya program yakni ikut di turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur.

Turnamen Piala Gubernur Kaltim bakal bergulir 18-24 Februari mendatang. Tim seperti Barito Putera, Mitra Kukar, Borneo FC, Persiba Balikpapan, dan tim undangan lain seperti Arema FC bakal ikut serta.

Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandir (SOM), Faisal Mursyid, Jumat (2/2/2018), mengatakan bahwa pihaknya sudah membahas soal undangan dari Panpel Pilgub Kaltim itu. Dari rapat itu disepakati jika SFC akan ambil bagian dalam ajang ini.

“Surat undangan sudah kita terima dan SFC akan turun di turnamen ini," ucapnya.

Dalam surat yang diterima Sriwijaya FC, dijelaskan pula tim peserta yang akan terlibat. Kontestan yang akan menjadi lawan dianggap pelatih sangat baik dalam meningkatkan performa tim.

“Tim pesertanya, ada dari Liga 1 dan tim Kalimantan, sistem pertandingan semi round robin,” ungkapnya. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)

Piala Gubernur Kaltim Sriwijaya fc
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan