Sriwijaya FC 3-2 Bali United, Dua Pemain Timnas Indonesia Cetak Gol
BolaSkor.com - Sriwijaya FC berhasil mengalahkan Bali United pada pekan ke-24 Liga 1. Bertanding di Stadion Jakabaring, Palembang, Sabtu (6/10), tim berjuluk Laskar Wong Kito itu menang 3-2.
Dua pemain Timnas Indonesia, Alberto Goncalves dan Esteban Vizcarra turut membantu Sriwijaya FC meraih poin penuh malam ini.
Sriwijaya FC berhasil unggul cepat di menit ke-2. Aktornya adalah pemain Bali United, Novan Setya Sasongko.
Mulanya, Esteban Vizcarra mengirimkan umpan liar ke depan gawang Bali United. Novan yang berniat membuang bola, malah menyambarnya ke jaring sendiri.
Sriwijaya FC unggul 1-0 dan terus menggempur pertahanan Bali United.
Usai kebobolan, Bali United tak tinggal diam. Beberapa kali pasukan Widodo C. Putro ini melancarkan serangan. Tapi, masih kandas di kaki Mahamadou El Hadji dan kawan-kawan.
Di pengujung babak pertama, Sriwijaya FC berkesempatan untuk menggandakan keunggulan. Tapi sayang, tendangan roket Yu Hyun-koo dari luar kotak penalti masih membentur mistar gawang.
Dominasi Sriwijaya FC berlanjut di babak kedua. Esteban Vizcarra berhasil memperjauh keunggulan timnya menjadi 2-0 di menit ke-61.
Seakan belum puas, Alberto Goncalves turut menggetarkan gawang Bali United di menit ke-72. Sriwijaya FC unggul jauh 3-0.
Tertinggal jauh, mental Bali United tidak ambruk. Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu memperkecil ketertinggalan via Ilija Spasojevic selang beberapa detik kemudian.
Bali United terus mengejar. Melvin Platje membawa Serdadu Tridatu kian mendekati Sriwijaya FC. Kini, skor menjadi 2-3 setelah bomber asal Belanda itu menggetarkan gawang Teja Paku Alam di menit ke-84.
Hingga laga usai, skor tidak berubah. Sriwijaya FC tetap menang 3-2.
Susunan Pemain
Sriwiijaya FC (4-2-3-1): Teja Paku Alam; Marckho Meraudje, Mahamadou El Hadji, Alan Henrique, Zalnando; Zulfiando, Yu Hyun-koo; Yogi Rahardian, Esteban Vizcarra, Manu Jalilov; Alberto Goncalves.
Pelatih: Subangkit.
Bali United (3-5-2): Wawan Hendrawan; Agus Nova, Mahamadou N'Diaye, Ricky Fajrin; Dias Angga, Taufiq, Brwa Nouri, Nic van der Velden, Novan Setya; Melvin Platje, Ilija Spasojevic.
Pelatih: Widodo C. Putro.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam