Euro 2024

Southgate Sadar Talenta Saja Tidak Cukup untuk Bawa Inggris Sukses di Euro 2024

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 08 Juni 2024
Southgate Sadar Talenta Saja Tidak Cukup untuk Bawa Inggris Sukses di Euro 2024
Gareth Southgate (x)


BolaSkor.com - Pelatih Inggris Gareth Southgate mengatakan bahwa talenta saja tidak akan membawa mereka meraih kejayaan di Euro 2024. Hal ini disampaikan Southgate setelah pasukannya kalah 0-1 dari Islandia dalam laga pemanasan, Sabtu (8/6).

Southgate mengaku tidak memiliki masalah dengan timnya yang dicemooh setelah gagal dalam pertandingan pemanasan terakhir mereka sebelum mereka terbang ke Jerman.

Dalam laga melawan Islandia, Inggris terlihat sangat kebingungan dalam menyerang dan mereka juga rapuh di lini belakang. Southgate, yang mengaku prihatin atas kurangnya intensitas timnya tanpa bola, berharap kemunduran ini menjadi peringatan.

Baca Juga:

Hasil Laga Pemanasan Jelang Euro 2024: Inggris Kalah, Jerman Menang

Euro 2024: Dicoret Southgate dari Skuad Inggris, Maddison dan Maguire Curhat di Media Sosial

26 Pemain Timnas Inggris untuk Euro 2024, Tanpa Harry Maguire dan Jack Grealish

“Ini membuktikan bahwa talenta tidak akan memberi kita trofi. Sepak bola tidak seperti itu,” kata Southgate dikutip dari The Guardian.

“Anda harus tepat dalam setiap aspek permainan untuk memenangkan pertandingan apa pun di level ini dan kami masih jauh dari itu. Saya pikir ini benar-benar memfokuskan pikiran untuk benar-benar mendorong tim selama seminggu ke depan.”

Inggris perlu mengembalikan percaya diri sebelum menghadapi Serbia dalam pertandingan pembuka Grup C. Southgate percaya anak asuhnya bisa lebih baik lagi saat turnamen tiba.

“Saya yakin kami akan lebih baik melawan Serbia,” kata Southgate.

“Kami fokus pada semua aspek tetapi kami tidak bisa menyembunyikan fakta bahwa kami mempunyai banyak masalah fisik. Namun demikian, kami bisa menjadi lebih baik."

Gareth southgate Euro 2024 Timnas Inggris Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.548

Berita Terkait

Ragam
3 Faktor yang Bisa Membuat Portugal Menyingkirkan Prancis
Apa saja yang bisa membuat Portugal mengalahkan Prancis pada perempat final Euro 2024?
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
3 Faktor yang Bisa Membuat Portugal Menyingkirkan Prancis
Piala Eropa
Portugal Vs Prancis: Bukan Sekadar Ronaldo Kontra Mbappe
Diogo Costa akan saling beradu penyelamatan dengan Mike Maignan pada duel Portugal Vs Prancis.
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
Portugal Vs Prancis: Bukan Sekadar Ronaldo Kontra Mbappe
Timnas
Erick Thohir: Timnas Indonesia U-16 Punya Mental Pemenang
Timnas Indonesia U-16 meraih posisi ketiga terbaik, setelah mengalahkan Vietnam U-16 5-0.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 04 Juli 2024
Erick Thohir: Timnas Indonesia U-16 Punya Mental Pemenang
Liga Indonesia
Jupe Jadi Pemain Sekaligus Asisten Pelatih di Persib
Achmad Jufriyanto ditunjuk sebagai player coach.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 04 Juli 2024
Jupe Jadi Pemain Sekaligus Asisten Pelatih di Persib
Timnas
Pelatih Vietnam U-16: Selamat Indonesia untuk Kemenangan yang Menakjubkan
Timnas Vietnam U-16, Tran Minh Chien, memuji kualitas Timnas Indonesia U-16 yang membantai timnya 0-5 di Stadion Manahan Solo, Rabu (3/7) sore.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 04 Juli 2024
Pelatih Vietnam U-16: Selamat Indonesia untuk Kemenangan yang Menakjubkan
Spanyol
Respons Nico Williams Usai Dikaitkan dengan Barcelona
Apakah Nico Williams tertarik pindah ke Barcelona?
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
Respons Nico Williams Usai Dikaitkan dengan Barcelona
Inggris
Kedatangan Dan Ashworth Jadi Mimpi Buruk Harry Maguire
Dan Ashworth putuskan Mancheter United akan jual Harry Maguire.
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
Kedatangan Dan Ashworth Jadi Mimpi Buruk Harry Maguire
Piala Eropa
Euro 2024: Phil Foden Kasihan Gareth Southgate Sering Jadi Kambing Hitam
Stop jadikan Gareth Southgate kambing hitam atas penampilan jeblok timnas Inggris pada Euro 2024.
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
Euro 2024: Phil Foden Kasihan Gareth Southgate Sering Jadi Kambing Hitam
Inggris
Riccardo Calafiori Jadi Incaran Arsenal, Bologna Ngotot Jual dengan Harga Rp881 Miliar
Riccardo Calafiori yang jadi rebutan Arsenal dan Chelsea dipatok dengan harga 50 juta euro atau Rp881 miliar.
Johan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2024
Riccardo Calafiori Jadi Incaran Arsenal, Bologna Ngotot Jual dengan Harga Rp881 Miliar
Piala Eropa
Jerman Ingin Akhiri Rekor 36 Tahun Tanpa Kemenangan Melawan Spanyol
Kemenangan terakhir Jerman atas Spanyol dalam turnamen besar terjadi pada Euro 1988.
Yusuf Abdillah - Rabu, 03 Juli 2024
Jerman Ingin Akhiri Rekor 36 Tahun Tanpa Kemenangan Melawan Spanyol
Bagikan