Son Heung-min Kalahkan Messi, Neymar, dan Mbappe untuk Sampul FIFA 20
                BolaSkor.com - EA Sports selaku pengembang video game FIFA mengadakan polling mengenai pemain yang akan menjadi sampul FIFA 20. Menariknya, terdapat nama Son Heung-min dalam tiga besar.
Polling tersebut dilakukan melalui situs FIFPlay. Situs tersebut merupakan forum yang berkaitan dengan segala macam hal berbau video game FIFA.
Pada polling tersebut, Cristiano Ronaldo yang menjadi sampul FIFA 18 dan 19 masih digandrungi banyak pemain. Penyerang Juventus itu menerima 17 persen suara.
Di bawah Cristiano Ronaldo, terdapat nama Mohamed Salah. Perolehan gelandang Liverpool tersebut adalah 15 persen, atau tertinggal dua persen dari Ronaldo.
Menariknya, tempat ketiga bukan menjadi pemain populer seperti Lionel Messi atau Neymar. Penyerang Tottenham, Son Heung-min, justru berada di bawah Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah.
Pesepak bola asal Korea Selatan itu mengumpulkan 11 persen suara. Jumlah itu membuat Son Heung-min mengungguli pemain yang lebih tenar seperti Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe.
Lionel Messi yang sempat menjadi sampul FIFA hanya mengumpulkan delapan persen suara. Sementara Neymar dan Kylian Mbappe masing-masing meraih empat persen suara.
Nama Son Heung-min meroket ketika membela timnas Korea Selatan pada Asian Games 2018. Berstatus sebagai kapten, Son Heung-min memimpin negaranya meraih medali emas.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
                      Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
                      5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
                      Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
                      Liverpool Pikirkan Cara Hentikan Duo Real Madrid, Kylian Mbappe dan Vinicius Junior
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
                      Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
                      Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025