Solskjaer Diyakini Pep Guardiola Bisa Kembalikan Kejayaan Manchester United

Ole Gunnar Solskjaer bisa mengembalikan kejayaan Manchester United. Hal itu diutarakan oleh Pep Guardiola.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 30 Januari 2020
Solskjaer Diyakini Pep Guardiola Bisa Kembalikan Kejayaan Manchester United
Pep Guardiola dan Ole Gunnar Solskjaer (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Machester City, Pep Guardiola, yakin bahwa Ole Gunnar Solskjaer adalah manajer yang tepat bagi Manchester United. Ia juga percaya Manchester United akan meraih kejayaannya kembali jika terus diasuh manajer asal Norwegia itu.

Pernyataan Guardiola tersebut dikeluarkan pasca timnya dikalahkan oleh Man United di Etihad Stadium sebanyak dua kali, termasuk kekalahan 0-1 di leg kedua semifinal piala liga, kamis (30/1) dini hari WIB, melalui gol tunggal yang dicetak Nemanja Matic.

Guardiola menganggap Manchester United hanya butuh waktu untuk mengembalikan kejayaannya. Ia juga mengaku menyukai cara permainan tim asuhan Solskjaer tersebut.

Guardiola mengakui bahwa tim berjuluk Setan merah itu memiliki kualitas yang baik. Namun, menurut manajer asal Spanyol itu, yang membuat Manchester United tampil kurang baik adalah mereka tidak konsisten dan belum menemukan solusi ketika bertemu lawan yang bertahan total atau parkir bus.

Baca Juga:

Guardiola-Solskjaer Bersatu Kecam Sikap Buruk Fans di Derby Manchester

Hasil Laga Liga dan Turnamen Eropa: Liverpool Tak Terbendung, Man United Tekuk Man City

Dapat Sorotan Tajam, Solskjaer Kembali 'Berlindung' di Balik Kesuksesan Jurgen Klopp

Pep Guardiola dan Ole Gunnar Solskjaer

“Saya sangat menyukai cara mereka bermain,” ujar Pep Guardiola, dikutip dari goal

“Kualitas pemain di depan sangat luar biasa. Saya pernah mengatakan itu ketika kami kalah di kandang, saya punya firasat mereka melakukan apa yang diminta manajer. Saya pikir itu berhasil."

“Mungkin mereka tidak konsisten. Mungkin di kandang mereka kesulitan melawan tim-tim yang bertahan dalam. Saya pikir pada waktunya nanti mereka akan kembali jadi United yang pernah berjaya selama bertahun-tahun," pungkas Pep Guardiola.

Man United sudah dilatih Solskjaer sejak Desember 2018. Para pemain menuruti keinginan bermain legenda klub itu dengan mengandalkan pertahanan rapat dan serang balik cepat. Tetapi, United masih punya celah di beberapa area, termasuk kurangnya kreativitas dari lini tengah seiring cederanya Paul Pogba.

Penulis: Deva Asmara Kusuma

Breaking News Derby Manchester Manchester City Manchester United Pep Guardiola Ole gunnar Solskjaer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.242

Berita Terkait

Inggris
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Kontrak Harry Maguire akan berakhir di akhir musim ini dan Manchester United tengah mencari penggantinya, membidik bek Nottingham Forest: Murillo
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Inggris
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Usai merekrut Antoine Semenyo, Manchester City kini menyalip Liverpool dalam perburuan bek Crystal Palace, Marc Guehi.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Inggris
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, melihat Michael Carrick sebagai sosok yang tepat melatih klub saat ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Bagikan