Soal Taktik, Julian Nagelsmann Lebih Baik daripada Pep Guardiola

Menurut Lutz Pfannenstiel, Julian Nagelsmann ebih baik daripada manajer Manchester City, Pep Guardiola dalam hal analisis taktik permainan.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 13 Juni 2020
Soal Taktik, Julian Nagelsmann Lebih Baik daripada Pep Guardiola
Julian Nagelsmann dan Pep Guardiola (bundesliga.com)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Koleksi trofi sudah menjadi bukti kualitas Pep Guardiola sebagai pelatih. Tapi bagi Lutz Pfannenstiel, ada pelatih yang lebih baik.

Dalam kolomnnya di DAZN, Lutz Pfannenstiel menberi sanjungan kepada pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann. Menurut Pfannenstiel, eks koleganya tersebut lebih baik daripada manajer Manchester City, Pep Guardiola.

Nagelsmann merupakan pelatih muda yang sedang naik daun. Pada usia yang baru 32 tahun, nama Nagelsmann sudah mencuri perhatian penggila sepak bola Eropa.

Baca Juga:

Leipzig Bungkam Tottenham, Julian Nagelsmann Perburuk Rekor Jose Mourinho di Liga Champions

Julian Nagelsmann, Pelatih Esentrik dengan Metodologi Kepelatihan Modern

Nagelsmann mengawali karier di Hoffenheim pada 2016. Selama tiga tahun di Hoffenheim inilah dia bekerja dengan Pfannenstiel, yang saat itu menjadi kepala hubungan internasional dan pencari bakat.

Selama tiga tahun di Hoffenheim, Nagelsmann langsung melesat. Pencapaian di Hoffenheim membuat pelatih yang karier bermainnya berhenti di usia muda karena cedera lutut serius ini memberikan kesan positif.

Pada 2019, RB Leipzig jatuh hati kepada Nagelsman dan memutuskan untuk merekrutnya sebagai pelatih. Bersama Leipzig, pamor Nagelsmann terus menanjak. Hal ini tidak lepas dari performa gemilang Leipzig, tidak hanya di Bundesliga, tapi juga Liga Champions.

Salah satu laga yang mencuri perhatian adalam ketika Leipzig menghajar Tottenham Hotspur 4-0 di babak 16 besar. Laga yang menjadikan Nagelsmann sebagai pelatih termuda sepanjang sejarah yang menenangi laga fase gugur Liga Champions.

"Julian adalah seorang yang penuh semangat. Seorang yang perfeksionis. Dia sangat kompetitif. Di permainan apapun dia tak mau kalah," tulis Pfannenstiel di DAZN.

"Sangat bagus tidak cukup baginya. Itu sudah terlihat sejak dia muda. Jadi bukan sebuah kejutan bahwa mungkin dia merupakan pelatih paling menarik di Eropa saat ini."

Pfannenstiel menambahkan, apa yang dicapai Negelsmann bukan semata karena Talenta. "Bakat bukan kata yang tepat. Nagelsmann lagi talenta, dia memiliki banyak pengalaman meski usianya baru 32 tahun," tulis Pfannenstiel.

Serupa dengan Pep Guardiola, Nagelsmann meniti karier di dunia kepelatihan dari bawah. Di Hoffenheim dia terlebih dulu melatih tim U-17 dan U-19. Dia kemudian bekerja sebagai asisten pelatih tim utama pada 2013.

Soal mentalitas, Nagelsmann juga terbilang teruji. Dia tahu rasanya berada di zona degradasi dan tampil di Liga Champions.

Ada hal yang membedakan Nagelsmann dibanding Guardiola. Pfannenstiel menyebut Nagelsmann selalu melakukan analisis taktik secara rinci. Karena itulah Pfannenstiel menilai Nagelsmann lebih baik dibanding Guardiola, yaitu dalam segi menganalisis permainan lawan.

"Nagelsmann lebih baik ketimbang Pep Guardiola dalam hal membaca gaya bermain lawan dan menyesuaikan taktik dalam pertandingan," kata Pfannenstiel.

"Guardiola banyak melakukan analisis dan kemudian membuat keputusan. Sedangkan bagi Nagelsmnann, analisis sejalan paralel dengan pengamatan. Ini bukan bakat, tetapi anugerah. Saya sudah bertemu banyak pelatih, tapi Nagelsmann memiliki kualitas ini. Dia sangat unik."

Bundesliga RB Leipzig Julian Nagelsmann Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.486

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Etihad Stadium Angker untuk Tim Jerman
Manchester City punya rekor ganas di Etihad saat menghadapi tim Jerman. Mampukah Dortmund mematahkan dominasi The Citizens?
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Etihad Stadium Angker untuk Tim Jerman
Timnas
Pesan Nova Arianto untuk Timnas Indonesia U-17 Jelang Melawan Brasil
Skuad Garuda Muda takluk 1-3 dari Zambia U-17, pada laga perdana Grup H Piala Dunia U-17 2025 di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Rabu (5/11) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Pesan Nova Arianto untuk Timnas Indonesia U-17 Jelang Melawan Brasil
Liga Champions
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Kairat Almaty: Nerazzurri di Atas Angin
Inter diunggulkan saat menjamu Kairat Almaty di Liga Champions. Kondisi tim, prediksi susunan pemain, dan peluang kemenangan besar Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Kairat Almaty: Nerazzurri di Atas Angin
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Kalah Lawan Zambia, Nova Sesalkan Penampilan Para Pemainnya di Babak Pertama
Timnas Indonesia U-17 harus takluk 1-3 dari Zambia, pada laga perdana Grup H Piala Dunia U-17 2025 di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Rabu (5/11) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Timnas Indonesia U-17 Kalah Lawan Zambia, Nova Sesalkan Penampilan Para Pemainnya di Babak Pertama
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Pada laga berikutnya Timnas Indonesia U-17 akan bertemu Brasil yang menang 7-0 atas Honduras.
Rizqi Ariandi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions 2025-2026 di Parc des Princes.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Timnas
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 tidak ditayangkan televisi nasional.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kepulangan Trent Alexander-Arnold ke Anfield sebagai pemain Real Madrid diwarnai perusakan mural ikoniknya. Sentimen pengkhianat dan tulisan 'Adios El Rata' menghiasi Sybil Street jelang laga UCL.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Italia
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Kontrak baru Mike Maignan di AC Milan belum juga menemui kata sepakat. Meski tampil gemilang lawan AS Roma, sang kiper justru dikabarkan enggan bertahan di San Siro!
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Liga Champions
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Liverpool vs Real Madrid: Laga Champions penentu karier Arne Slot. Simak update eksklusif dari Fabrizio Romano soal posisi Slot di Anfield.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Bagikan