Soal Strategi, Simon McMenemy Ingin Membuat Pemain Timnas Indonesia Senyaman Mungkin
BolaSkor.com – Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy mengaku akan membuat para pemainnya senyaman mungkin dalam menjalani strategi miliknya. Ia ingin membiarkan para pemain bermain sesuai apa yang mereka inginkan.
Ada beberapa formasi sudah dipraktekkan Simon McMenemy sepanjang pemusatan latihan. Dua formasi sudah didapat sebagai pakem untuk menghadapi Malaysia di ajang putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 pada 5 September 2019.
Formasi tersebut sudah dicoba saat Timnas Indonesia melakoni uji coba melawan Persika Karawang, di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu (25/8) malam. Hasilnya cukup memuaskan, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan telak 4-0 atas Persika Karawang.
"Lawan Vanuatu itu bisa saya sebut pemanggilan kedua, karena melawan Myanmar itu pemanggilannya berbeda. Sekarang pemanggilan ketiga ini adalah kombinasi antara kedua pemanggilan itu, kami juga sudah mencoba dua formasi berbeda," kata Simon.
Baca Juga:
Respons Alberto Goncalves soal Bergabungnya Bagus Kahfi di Timnas Indonesia
Naturalisasi Belum Rampung, Dutra Terancam Gagal Bela Timnas Indonesia
"Saya juga kasih mereka formasi yang suka mereka mainkan, yang mereka nyaman, itu terlihat saat lawan Vanuatu mereka main nyaman dan kami menang. Kami formulasikan dengan apa yang disebut dengan master plan buat melawan Malaysia," jelasnya.
Mantan pelatih Bhayangkara FC ini berharap adanya respons dari pemain terkait formasi yang diterapkan. Ini berguna untuk pertandingan melawan Malaysia yang akan datang.
"Setelah laga uji coba ini yang saya harapkan adalah adanya feedback dari pemain yang ada di lapangan. Nantinya saya akan menanyakan kepada mereka, apakah cocok dengan formasinya?" tambahnya.
Timnas Indonesia telah melakukan persiapan sejak Kamis (22/8). Sebanyak 26 pemain ikut serta dalam pemusatan latihan tersebut. Namun, ada dua pemain yang hanya ikut serta di dalam latihan. Mereka adalah Amiruddin Bagus Kahfi dan Hanif Sjahbandi.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia