Soal Insiden Lawan Bali United, Persija Pertimbangkan Protes ke PSSI
BolaSkor.com - Manajemen Persija Jakarta mempertimbangkan untuk mengirimkan surat protes ke PSSI atas insiden yang terjadi dalam pertandingan pembuka Liga 1 2022/2023 melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (23/7) malam WIB.
Persija merasa dirugikan oleh salah satu keputusan wasit Fariq Hitaba yang memimpin pertandingan tersebut. Ketika itu Fariq Hitaba tidak memberikan Persija tendangan penalti.
"Kami sedang pikirkan untuk protes," kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca.
Momen kontroversial itu terjadi di pertengahan babak pertama. Pemain Persija, Firza Andika, melepas umpan menuju kotak penalti Bali United.
Baca Juga:
Persija Komunikasi dengan Tiga Pemain Lokal, Witan dan Egy?
Eks Bomber Persija Marko Simic Gabung Klub Kasta Tertinggi Liga Kroasia NK Istra 1961
Namun, bola berhasil dihalau oleh bek Bali United, I Made Andhika Wijaya. Berdasarkan tayangan ulang, kubu Persija mengeklaim kalau bola menyentuh tangan dari Andhika Wijaya.
"Kemarin pembukaan (saat melawan Bali United) ada orang PSSI, jadi kami kasih lihat, di replay juga terlihat sekali itu (handball). Semua orang melihat," ujar Prapanca.
"Kami sudah bicara langsung ke PSSI kemarin di Bali. Kalau surat resmi, tunggu saja," pungkasnya.
Laga itu pun akhirnya berhasil dimenangkan oleh Bali United dengan skor 1-0. Gol kemenangan Serdadu Tridatu dilesakkan Willian Pacheco pada menit 38.
Rizqi Ariandi
7.671
Berita Terkait
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026