SLNA Alami Persoalan Besar Sebelum Jumpa Persija Jakarta Lagi
BolaSkor.com - Song Lam Nghe An (SLNA) mengalami persoalan setelah bermain imbang 0-0 dengan Persija Jakarta di laga ketiga Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Vinh, Vinh, Vietnam, Selasa (7/3). Cedera yang dialami kiper Tran Van Tien menjadi sebab.
Tran Van Tien menjadi kiper ketiga yang mengalami cedera di fase grup. SLNA sebelumnya harus kehilangan kiper utama sekaligus kapten Tran Nguyen Manh.
Cedera berupa patah tulang tangan dialami Tran Nguyen Manh ketika Song Lam Nghe An menang 2-0 atas Tampines Rovers di laga pertama Grup H. Tran Nguyen Manh harus istirahat selama tiga bulan sehingga SLNA memainkan kiper kedua, Le Van Hung saat menang melawan Johor Darul Ta'zim.
Le Van Hung juga mengalami cedera dan membuat pelatih Nguyen Duc Thang menurunkan Tran Van Tie di laga ketiga Grup H Piala AFC 2018 melawan Persija. Tran Van Tie tampil baik untuk mengawal gawang SLNA dari kebobolan.
Tran Van Tie mengalami persoalan pada menit ke-86 dan sempat mendapat perawatan. Ia terus bermain hingga laga berakhir sebelum dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pemeriksaan.
"Tran Van Tie harus beristirahat selama tiga minggu," tulis SLNA dalam lamannya.
Song Lam Nghe An hanya tinggal memiliki satu penjaga gawang dalam kondisi baik, Le Quang Dai. Kiper baru yang didatangkan untuk menggantikan Tran Nguyen Manh dan berstatus pinjaman dari Hai Phong, Phan ?ình V? H?i, diperkirakan tak bisa diturunkan karena sebelumnya tak didaftarkan.
Song Lam Nghe An sambil menunggu pulihnya Le Van Hung menatap laga melawan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (14/3). Apabila tak juga pulih, SLNA terancam hanya membawa satu penjaga gawang.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta