Euro 2024
Skuad Inggris Punya Cukup Pengalaman untuk Sukses di Euro 2024
BolaSkor.com - Setengah dari skuad Inggris asuhan Gareth Southgate untuk Euro 2024 belum pernah bermain di turnamen besar, tetapi kapten Harry Kane mengatakan setiap pemain berhak mendapat tempat mereka dan memiliki cukup pengalaman untuk sukses di Jerman.
“Saya pikir kami punya pengalaman lebih dari cukup,” kata Kane dikutip Reuters.
“Terutama banyak pemain yang sudah bermain di dua atau tiga turnamen. Akan selalu ada pemain baru, pemain yang pantas berada di sini."
Baca Juga:
Marks & Spencer Hadirkan Pakaian Bergaya Elegan untuk Timnas Inggris
Euro 2024: Alasan Pemanggilan Kiper Manchester United, Tom Heaton ke Timnas Inggris
Euro 2024: Suporter Inggris Dapat Peringatan Bir di Jerman Lebih Memabukkan

“Bagi para pemain yang absen, sungguh menyedihkan melihat mereka pergi, tetapi pada akhirnya itulah yang Anda dapatkan saat bermain untuk Inggris. Manajer harus mengambil keputusan sulit," Kane menambahkan.
Kane yang berjuang dengan cedera punggung menjelang akhir musim, kembali bermain dalam kemenangan Inggris atas Bosnia dan Herzegovina pekan lalu dan kekalahan dari Islandia.
"Saya baik-baik saja," kata Kane tentang kebugarannya. “Rencananya saya bermain 60 menit melawan Islandia. Ini merupakan kamp yang sangat bagus bagi saya secara pribadi."
Yusuf Abdillah
9.645
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina