Situasi Ricciardo Bikin Bos Red Bull Sedih
BolaSkor.com - Kabar hengkangnya Daniel Ricciardo dari McLaren turun mendapat sorotan dari bos Red Bull, Christian Horner. Pria berusia 48 tahun ini sedih karena Ricciardo kehilangan kesempatan balapan di musim depan.
Perlu diketahui sebelumnya, Ricciardo memiliki hubungan dekat dengan Red Bull Racing. Pembalap asal Australia itu tercatat pernah membela Red Bull selama enam musim (2012-2017).
Selama berada di bawah bendera Red Bull, Ricciardo berhasil meraih banyak catatan positif. Hasil terbaik diraih saat mengarungi musim 2014 dan 2016. Ketika itu Ricciardo mampu meraih posisi ketiga di klasemen akhir.
Mendengar kabar mantan pembalapnya kehilangan kursi di 2023, membuat Horner ikut angkat bicara. Dia mengaku sedih dengan situasi yang menimpa Ricciardo.
“Saya sangat sedih. Saya tidak dekat dengan hal ini. Saya sempat berbicara dengan Ricciardo tetapi saya tidak mengenalinya seperti PE gemudi yang sama seperti dulu, saat bersama kami. Dia merupakan salah satu pembalap terbaik di luar sana,” tutur Horner, dikutip dari crash.net.
“Dia jelas memiliki kapabilitas. Saya berharap dia menemukan kursi di F1, dan bisa menemukan mojonyakembali karena jika kamu memikirkan kembali beberapa balapan yang sudah dilaluinya bersama kami, memenangkan Monaco dengan 50% kekuatan (di musim 2018), dia mampu menampilkan beberapa penampilan luar biasa. Kamu juga harus mengingat saat dia bersama Vettel di musim 2014, lalu saat pertama masuk tim, bagaimana dia melakukannya, dan seberapa dekat dia dengan Max Verstappen,” tambahnya.
Terkait hal ini, Horner menduga, Keterpurukan di McLaren membuat Ricciardo kehilangan kepercayaan diri. Hal ini membuat pembalap berusia 33 tahun itu tidak dapat lagi tersenyum lebar, hingga akhirnya memutuskan untuk pensiun dini.
“Kita melihat sejauh mana kedekatan mereka di musim 2016-2018. Verstappen bisa mengalami perkembangan pesat sejak Ricciardo keluar dari tim, tetapi dia pada masanya, berada di sana. Dia mampu menampilkan performa luar biasa. Kita sedih melihat dia keluar dan kepercayaan dirinya seolah hilang terhisap,” tutup Horner.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City