Situasi Kontrak Andreas Christensen Buat Resah Chelsea

Andreas Christensen serius diminati oleh Barcelona.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 10 Maret 2022
Situasi Kontrak Andreas Christensen Buat Resah Chelsea
Andreas Christensen (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Chelsea menghadapi masalah serius menjelang akhir musim 2021-2022. Masalah itu berupa kontrak pemain-pemain yang akan berakhir dari Antonio Rudiger, Cesar Azpilicueta, hingga Andreas Christensen.

Menilik hal tersebut wajar jika ketiganya dirumorkan pergi dari Stamford Bridge. Christensen dan Azpilicueta diminati Barcelona, sedangkan Rudiger mendatangkan ketertarikan dari klub-klub Eropa lainnya.

Bahkan Barcelona menurut Fabrizio Romano, pakar transfer sepak bola Eropa sudah diyakini sepakat secara verbal dengan Christensen dan ia siap dikontrak hingga Juni 2025.

"Andreas Christensen telah membuat keputusan dan dia akan bermain untuk Barcelona, tidak diragukan lagi. Kontrak hingga Juni 2025. Hanya masalah waktu (sebelum pengumuman)," tutur Romano.

Baca Juga:

Sergi Roberto dan Barcelona di Ambang Perpisahan

Bursa Transfer Musim Panas 2022, Barcelona Bakal Rekrut 4 Pemain Anyar

4 Klub Sepak Bola yang Dimiliki Pengusaha dari Rusia

Jika benar demikian maka Barcelona untung karena Christensen masih relatif muda di usia 25 tahun, serta berpengalaman di level top Eropa dan internasional (52 caps dan dua gol dengan timnas Denmark). Situasi itulah yang membuat resah Chelsea.

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel menuturkan klub tak suka dengan situasi kontrak Christensen.

"Yah, itu diragukan (situasi Christensen). Kami mendengar rumor dan situasi dengan Andreas juga sejak beberapa minggu lalu. Dan kami tidak senang tentang itu," tutur Tuchel seperti dilansir dari Sport-English.

“Karena kami, saya, saya pribadi dan perwakilan klub, kami pikir yang terbaik baginya untuk tetap tinggal – dan kami sangat bergantung padanya. Dia belum menandatangani (kontrak), jadi Anda tidak bisa tidak berkomunikasi. Ini juga merupakan sinyal bagi kami."

“Dan komunikasi dari pihaknya sampai saat ini belum menandatangani. Jadi kami harus mempertimbangkan kemungkinan dia meninggalkan kami. Apakah kami akan menyukainya? Tidak. Akankah kami hidup dengan itu? Ya."

Ada potensi Christensen tak memperpanjang kontraknya di klub yang sudah dibelanya sejak 2015 itu. Jika benar demikian Tuchel mengakui tak keberatan menggunakan servisnya hingga akhir musim.

"Hal-hal tidak bersifat pribadi, tidak pernah, tidak boleh bersifat pribadi. Tapi ini bisa terjadi. Tapi saya tidak punya informasi lebih lanjut. Bahkan tidak ada informasi yang tidak ingin saya bagikan, hanya tidak ada informasi sama sekali," tambah Tuchel.

“Hal-hal ini terjadi dan saya mencoba dan biasanya itu adalah hal terbaik untuk tidak menganggapnya pribadi ketika hal-hal seperti ini terjadi. Dia masih pemain kami dan kami akan melakukan yang terbaik untuk kami sampai kontraknya berakhir," urai dia.

Breaking News Chelsea Andreas Christensen Isu Transfer Barcelona FC Barcelona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.234

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Copa del Rey, Racing Santander vs Barcelona: Kick-off Jumat (16/01) Pukul 03.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung 16 besar Copa del Rey antara Racing Santander vs Barcelona di Stadium El Sardinero.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Copa del Rey, Racing Santander vs Barcelona: Kick-off Jumat (16/01) Pukul 03.00 WIB
Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Bagikan