Singkirkan The Three Lions, Luka Modric Sindir Media Inggris yang Meremehkan Kroasia

Dia mengatakan media Inggris seharusnya rendah hati dan lebih menghormati Kroasia jelang pertandingan.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 12 Juli 2018
Singkirkan The Three Lions, Luka Modric Sindir Media Inggris yang Meremehkan Kroasia
Luka Modric (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inggris akhirnya "Coming Home" setelah menyerah 1-2 lewat perpanjangan waktu di tangan Kroasia, Kamis (12/7) dini hari WIB. Kroasia melangkah ke final Piala Dunia 2018 menantang Prancis.

Bagi Kroasia, ini merupakan pertama kalinya dalam sejarah mereka tampil di laga puncak Piala Dunia. Sebuah catatan spektakuler dari tim yang berstatus kuda hitam.

Terkait status tidak diunggulkan, bintang Kroasia, Luka Modric mengatakan jika hal tersebut justru menjadi pelecut. Karenanya usai laga, Modric menyindir media Inggris yang disebutnya sudah meremehkan Kroasia.

Jelang laga semifinal, media Inggris kompak menjagokan tim asuhan Gareth Southgate. Sejatinya hal ini bukanlah masalah besar jika terkait kecintaan terhadap tim negara mereka. Terlebih Kroasia diperkirakan sudah mulai kehabisan bensin setelah harus menjalani dua laga hingga adu penalti di fase knockout.

Tapi, bagi Modric media Inggris sudah meremehkan Kroasia. Dia mengatakan media Inggris seharusnya lebih rendah hati dan menghormati Kroasia jelang pertandingan.

"Kami sudah membuktikan bahwa semuanya tidak seperti yang orang-orang bicarakan. Terutama media Inggris, para pundit di televisi, mereka meremehkan Kroasia malam ini dan itu adalah kesalahan besar," kata Modric kepada ITV seperti dikutip SkySports.

"Kami mendengar semua kata-kata dari mereka. Kami membacanya. Kami katakan, oke hari ini kita akan lihat siapa yang akan kelelahan."

"Seperti yang saya katakan, mereka harus lebih rendah hati dan menghormati lawan. Itu saja," kata pemain Real Madrid tersebut.

Hal serupa diungkapkan bek Kroasia, Sime Vrsaljko. Dia mengatakan, persepsi yang menyebut pasukan Southgate telah mengubah gaya adalah tidak benar.

"Persepsi yang ditampilkan bahwa ini adalah Inggris dengan wajah baru. Tim yang telah mengubah cara bermain, tidak lagi melambungkan bola panjang. Tapi ketika kami menekan mereka, ternyata mereka belum berubah," kata Vrsaljko.

Piala Dunia 2018 Breaking News Kroasia Luka Modric
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.637

Berita Terkait

Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bulu Tangkis
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Raymond/Joaquin yang mencuri perhatian di turnamen level Super 500 Australia Open 2025 langsung digadang-gadang sebagai The Next Minions.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Liga Champions
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liverpool akan menjamu PSV Eindhoven di Stadion Anfield dalam pertandingan lanjutan Liga Champions 2025-2026, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liga Indonesia
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Hasil imbang cukup membuat Persib Bandung lolos ke-16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Jadwal
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Juara Premier League Liverpool akan melawan kampiun Eredivisie PSV di Stadion Anfield dalam laga lanjutan Liga Champions, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Jadwal
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil imbang cukup membuat Persib Bandung lolos ke-16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Bulu Tangkis
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Gelar pertama diraih pasangan ganda putra, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Liga Indonesia
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Hasil imbang cukup membuat Persib Bandung lolos ke-16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Bagikan