Singgung soal Piala Dunia, Pelatih Timnas U-20 Indra Sjafri Dukung Misi Presiden Prabowo Subianto
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, menyampaikan harapannya terkait sepak bola dan tim nasional Indonesia untuk Presiden Republik Indonesia ke 8, Prabowo Subianto, yang resmi dilantik untuk masa jabatan 2024-2029 di Gedung MPR-DPR, Jakarta, Minggu (20/10).
Melalui akun Instagram pribadinya, @indrasjafri_coach, Indra Sjafri memberikan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang resmi bertugas sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia untuk lima tahun ke depan.
Indra menyatakan bakal mendukung misi Prabowo untuk menghadirkan nilai-nilai nusantara dan menjunjung persatuan demi kepentingan bangsa dan negara.
"Selamat bertugas bapak presiden @prabowo dan wakil presiden @gibran_rakabuming periode 2024-2029."
Baca Juga:
Akademi Garudayaksa Indonesia, Bukti Cinta dan Kepedulian Prabowo Subianto terhadap Sepak Bola
Prabowo Subianto: Pencak Silat, Renang, dan Sepak Bola
Kecintaan Prabowo Subianto terhadap Timnas Indonesia, Cita-cita Ingin Garuda Main di Piala Dunia
"Kami siap mendukung misi bapak presiden untuk menghadirkan nilai-nilai nusantara dan bersatu untuk kepentingan bangsa dan negara," tulis Indra Sjafri.
Indra Sjafri selaku pelatih Timnas Indonesia U-20 kemudian menyinggung mengenai sepak bola. Indra berujar bahwa melalui sepak bola dirinya akan berusaha mengangkat harkat dan martabat bangsa di mata dunia.
"Melalui sepak bola, kami akan mengangkat harkat dan martabat bangsa ke tempat di mana kita seharusnya berada, Piala Dunia. Semangat bapak presiden," tulis Indra.
Lihat postingan ini di Instagram
Indra Sjafri turut mendoakan Prabowo agar senantiasa diberikan kesehatan dalam memimpin bangsa dan negara. Ini disampaikan Indra ketika Prabowo berulang tahun ke 73 pada 17 Oktober lalu.
"Api semangat dalam membangun Indonesia dan menjadikannya mendunia tidak pernah padam," tulis Indra.
Rizqi Ariandi
7.684
Berita Terkait
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar