Simon McMenemy Sudah Enggan, Timnas Indonesia Ditangani Yeyen Tumena dan Joko Susilo Hadapi Malaysia

AKBP Sumardji mengatakan bahwa Yeyen Tumena dan Joko Susilo akan menjadi caretaker Timnas Indonesia pada saat menghadapi Malaysia
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 08 November 2019
Simon McMenemy Sudah Enggan, Timnas Indonesia Ditangani Yeyen Tumena dan Joko Susilo Hadapi Malaysia
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Manajer Timnas Indonesia, AKBP Sumardji mengatakan bahwa Yeyen Tumena dan Joko Susilo akan menjadi caretaker Timnas Indonesia saat menghadapi Malaysia pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2020 di Stadion Bukit Jalil, 19 November.

Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Komjen Pol Mochammad Iriawan mengatakan bahwa Simon McMenemy masih melatih Timnas Indonesia saat melawan Malaysia. Tapi kenyataannya Simon meninggalkan Timnas Indonesia lebih cepat.

Sumardji sebenarnya sudah merayu pelatih asal Skotlandia tersebut untuk berangkat melawan Malaysia. Namun itu tidak berhasil dan Simon memilih untuk tidak berangkat ke Malaysia.

Baca Juga:

Bertemu Iwan Bule, Timnas Indonesia U-23 Dapat Suntikan Semangat untuk SEA Games 2019

Indra Sjafri Berharap Zulfiandi dan Alberto Goncalves Cepat Bergabung ke Timnas Indonesia U-23

"Setelah diumumkan Simon dipecat, tentu kita harus ada yang pimpin tim ke sana, saya sudah diskusi, karena tidak ada head coach, yang kita angkat Yeyen dan Joko," kata Sumardji, di Hotel Sultan, Jumat (8/11).

"Saya sudah rayu coach agar berangkat, tapi dia tidak mau, karena sudah ada pemberitahuan. Secara psikologis dia tidak nyaman," tambah Sumardji.

Sebagai manajer, Sumardji pun menyampaikan kepada Yeyen dan Joko untuk segera menyiapkan tim jelang melawan Malaysia.

"Saya sudah sampaikan ke mereka, Joko dan Yeyen, tanggal 9 Desember itu (pas pemusatan) segera dipersiapkan, nama-nama pemain harus segera kumpul. Apapun harus kita hadapi, karena sudah tidak ada pilihan. Kita 9 November kumpul di Jakarta,” pungkas Sumardji.

Ke depan PSSI baru akan memilih pelatih baru pada bulan Desember 2019. Pelatih baru itu nantinya akan menangani Timnas Indonesia dan membantu menyiapkan Timnas U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang.

Dua nama, yakni Luis Milla dan Shin Tae-yong menjadi kandidat pengganti Simon McMenemy. Keduanya akan diseleksi PSSI termasuk memaparkan program kepada jajaran Komite Eksekutif PSSI pada 19 November mendatang.

Timnas Indonesia Simon mcmenemy AKBP Sumardji Piala dunia 2022 Kualifikasi Piala Dunia 2022
Posts

4.870

Berita Terkait

Timnas
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Mantan asisten mengomentari kabar Giovanni van Bronckhorst yang disebut menjadi kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Thom Haye menuding ada berbagai pihak yang membuat kekacauan usai Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Timnas
Tidak Ada Nama Shin Tae-yong di Daftar 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mengutus Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, ke Eropa, berkaitan dengan proses pemilihan pelatih baru Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Tidak Ada Nama Shin Tae-yong di Daftar 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
PSSI mengutus Ketua BTN Sumardji ke Eropa. Namun, PSSI tidak menjamin pelatih baru Timnas Indonesia berasal dari Eropa.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
Timnas
Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Timnas Indonesia Akan Hadapi 3 Tim dari Luar Konfederasi Asia
Sukses di edisi perdana pada 2024, FIFA kembali menggelar FIFA Series di tahun 2026. FIFA sudah menunjuk 8 negara sebagai tuan rumah, termasuk Indonesia.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 22 November 2025
Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Timnas Indonesia Akan Hadapi 3 Tim dari Luar Konfederasi Asia
Timnas
PSSI Sebut Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
PSSI saat ini masih dalam proses penentuan pelatih kepala Timnas Indonesia dari lima calon yang ada.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 20 November 2025
PSSI Sebut Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
Bagikan