Simon McMenemy Sebut Bhayangkara FC Tidak Diuntungkan saat Lawan Persib karena Hal Ini
BolaSkor.com - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, tak menganggap timnya diuntungkan, meski lawannya Persib Bandung kehilangan lima pemain utama. Bhayangkara FC menghadapi tuan rumah Persib Bandung, pada laga pekan ke-12 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Kamis (31/5) malam WIB.
Kelima pemain tersebut adalah Supardi Nasir dan Ezechiel terkena hukuman larangan bermain akibat terkena akumulasi kartu kuning. Lalu Victor Igbonefo dan Febri Hariyadi terpanggil Timnas Indonesia U-23 untuk persiapan menghadapi laga uji coba melawan Timnas Thailand pada 31 Mei dan 3 Juni. Kemudian, Indra Mustaffa harus mengikuti pemusatan lathan di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sleman, bersama Timnas Indonesia U-19.
Pasalnya, dikatakan Simon, timnya juga kehilangan empat pemain seperti Awan Setho, Putu Gede, Muhammad Hargianto dipanggil Timnas Indonesia U-23, dan satu lainnya Nurhidayat terpanggil Timnas Indonesia U-19.
"Jadi situasinya sama karena harus kehilangan beberapa pemain. Tapi di musim ini kami berasa lebih berat karena kita berstatus sebagai juara bertahan," ujar Simon dalam press conference sebelum laga di Graha Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung, Rabu (30/5).
Menurut Simon, titel juara yang diraih timnya di Liga 1 2017 lalu membuat para pemainnya terasa terbebani. Sehingga lawan pun kerap bermain habis-habisan untuk bisa mengalahkan timnya.
"Mereka (lawan) tidak hanya bermain 100 persen, tapi 110 persen. Seperti contohnya melawan Arema. Mereka mengeluarkan permainan yang bisa dibilang permainan terbaik mereka di musim ini. Itulah yang terjadi pada musim ini dan itu sudah dibilang ke pemain Bhayangkara FC untuk menambah motivasinya dalam bertanding," katanya.
Maka dari itu, di laga melawan Persib Bandung, pelatih asal Skotlandia ini berharap pasukannya bisa mengerahkan kemampuan terbaiknya. Terlebih beban juara akan sedikit berkurang lantaran Persib diunggulkan untuk memenangkan pertarungan.
"Kita datang ke sini (Bandung) mungkin tekanan sedikit tidak ada. Karena kita datang dengan ekspektasi orang bahwa Persib yang dapat tiga poin. Jadi kami mungkin lebih bisa bermain dengan cara yang kami inginkan dan semoga saja besok dapat hasil yang terbaik, yang lebih bagus. Dan saya juga sudah tidak sabar bermain di hadapan puluhan ribu fans Persib yang selalu hadir di tiap pertandingannya," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.716
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi