Simon McMenemy Panggil Gavin Kwan Adsit untuk Gantikan Novri Setiawan di Timnas

Novri Setiawan sebelumnya dilaporkan mengalami cedera.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 06 Oktober 2019
Simon McMenemy Panggil Gavin Kwan Adsit untuk Gantikan Novri Setiawan di Timnas
Simon McMenemy memimpin latihan Timnas Indonesia. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy memutuskan memanggil Gavin Kwan Adsit. Penggawa Barito Putera itu dipanggil untuk menggantikan Novri Setiawan.

Novri Setiawan sebelumnya dilaporkan mengalami cedera. Ia tidak ikut serta dalam sesi latihan perdana skuat Garuda menyambut laga kontra UEA yang digelar di Jakarta sebelum keberangkatan ke Dubai.

"Kami mengganti Novri Setiawan dengan Gavin Kwan. Dia akan bersama kami di Dubai pada hari ini dari Jakarta," kata Simon McMenemy dikutip dari laman PSSI.

Baca Juga:

Asprov PSSI Bali Kawal Vietnam Pantau Stadion Dipta Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia

Vietnam Dapat Dua Keuntungan dari Pemindahan Laga Lawan Timnas Indonesia di Bali

Gavin Kwan Adsit akan bertolak ke Dubai, UEA, pada Minggu (6/10). Diperkirakan ia terbang bersama Alberto Goncalves, striker Madura United yang mendapat dispensasi waktu dari Simon McMenemy.

Rombongan skuat Timnas Indonesia sudah berada di UEA sejak 3 Oktober. Andritany Ardhiyasa dkk. menjalani latihan lanjutan sekaligus beradaptasi.

Sesuai jadwal, Timnas Indonesia akan menghadapi UEA dalam laga ketiga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion Al Maktoum, Al Nasr, Kamis (10/10). Itu sebelum kembali ke tanah air untuk menjamu Vietnam di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada 15 Oktober.

Timnas Indonesia Gavin Kwan Adsit Novri setiawan Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bulu Tangkis
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Raymond/Joaquin yang mencuri perhatian di turnamen level Super 500 Australia Open 2025 langsung digadang-gadang sebagai The Next Minions.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Liga Champions
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liverpool akan menjamu PSV Eindhoven di Stadion Anfield dalam pertandingan lanjutan Liga Champions 2025-2026, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liga Indonesia
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Hasil imbang cukup membuat Persib Bandung lolos ke-16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Jadwal
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Juara Premier League Liverpool akan melawan kampiun Eredivisie PSV di Stadion Anfield dalam laga lanjutan Liga Champions, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Bagikan