Simon McMenemy Dapat Lisensi A AFC di Filipina

Berbagai pihak mengomentari pernyataan Peter Butler yang menyebut pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, tidak punya lisensi UEFA Pro.
Muhammad AdiyaksaMuhammad Adiyaksa - Senin, 31 Desember 2018
Simon McMenemy Dapat Lisensi A AFC di Filipina
Simon McMenemy. (Instagram Bhayangkara FC).
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Berbagai pihak mengomentari pernyataan Peter Butler yang menyebut pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, tidak punya lisensi UEFA Pro. Kali ini datang dari Manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji.

Sumardji membenarkan Simon tidak mengantongi lisensi UEFA Pro. Tapi, mantan pelatih Bhayangkara FC ini punya sertifikat A AFC, sebagai batas minimal lisensi pelatih di Liga 1 dan tim nasional regional Asia.

Sumardji mengatakan, Simon mendapatkan lisensi A AFC ketika mengikuti kursus kepelatihan di Filipina. Arsitek asal Skotlandia pernah melatih Timnas Filipina pada 2010 lalu.

"Simon terdaftar sebagai pelatih Bhayangkara FC dengan Lisensi A AFC yang dia dapat saat kursus pelatih di Filipina," ujar Sumardji ketika dihubungi wartawan.

Baca Juga:

Peter Butler: Beberapa Pelatih Kecewa Simon McMenemy Tidak Punya Lisensi UEFA Pro

PSSI Benarkan Simon McMenemy Tak Punya Lisensi UEFA Pro

"Kami daftarkan di PSSI dan PT LIB. Itu sudah melalui verifikasi operator liga. Kalau tidak, tentu dari awal dia tidak bisa melatih di Bhayangkara FC atau Timnas Indonesia. Sebelum di Bhayangkara, Simon kan sudah melatih di Mitra Kukar dan Pelita Bandung Raya," kata Sumardji menambahkan.

Sebelumnya, lisensi Simon dapat sorotan dari Butler. Pelatih asal Inggris tersebut menyebut seharusnya pelatih tim nasional punya lisensi tertinggi di bidangnya.

Adapun, lisensi kepelatihan tertinggi di Asia adalah AFC Pro dan di Eropa yakni UEFA Pro. Simon butuh mengikuti kursus lagi untuk mengantongi sertifikat itu.

Simon mcmenemy Timnas Indonesia Peter Butler Bhayangkara FC AKBP Sumardji
Posts

1.188

Berita Terkait

Timnas
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Rizky Ridho bersaing dengan bintang dunia lainnya, seperti Lamine Yamal hingga Declan Rice.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 14 November 2025
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Timnas
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Sumardji membenarkan, nama Timur Kapadze sudah berada di meja Dirtek PSSI, Alexander Zwiers.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Sumardji Membenarkan Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Cari Suksesor Patrick Kluivert, PSSI Pantau Pelatih Timnas Republik Irlandia
PSSI diyakini tengah menyeleksi nama-nama suksesor Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia, salah satu nama yang masuk radar adalah Heimir Hallgrimsson.
Arief Hadi - Rabu, 12 November 2025
Cari Suksesor Patrick Kluivert, PSSI Pantau Pelatih Timnas Republik Irlandia
Timnas
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Menurut penjelasan Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, tidak ada komunikasi antara Bojan Hodak dan PSSI.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timur Kapadze saat ini sedang free.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Mantan bek Timnas Indonesia, Hamka Hamzah, menyarankan kepada PSSI untuk tidak buru-buru memilih pelatih baru untuk menukangi Tim Merah Putih.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Timnas
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Rumor Bojan Hodak menjadi pelatih Timnas Indonesia menguat akhir-akhir ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bhayangkara Presisi Lampung FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, pada laga yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Namun, Erick Thohir tidak membocorkan nama-nama pelatih tersebut.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan