Simeone Sebut Atletico Madrid Bukan Tim Unggulan
Simeone Sebut Atletico Madrid Bukan Tim Unggulan
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Madrid - Meskipun saat ini Atletico Madrid sukses memimpin klasemen La Liga, Diego Simeone masih enggan jumawa. Menurut mantan pemain Lazio dan Inter Milan tersebut timnya masih harus membuktikannya hingga akhir musim nanti.
Atletico yang tampil apik musim ini memang tak lepas dari sentuhan tangan dingin Simeone, saat ini Los Colchoneros memimpin klasemen sementara La Liga dengan perolehan 73 poin atau terpaut satu poin dari Barcelona di posisi kedua. Simeone tetap fokus meraih hasil optimal hingga akhir musim ini, sebab hal tersebut menurutnya merupakan bukti yang akan menentukan keberhasilan timnya.
Atletico memang sukses mengambil kesempatan dari laga El Classico pekan lalu, dimana Real Madrid yang notabene unggul poin dari Atletico menelan kekalahan dari Barcelona yang poinnya masih berada di bawahnya. Hal ini memuluskan langkah Diego Costa dan kawan-kawan untuk maju memimpin klasemen.
Hal ini justru tak membuat Simeone menjadi jumawa, menurutnya para pemainnya harus tetap fokus memburu kemenangan hingga musim ini berakhir. Simeone sadar betul jika memasuki akhir musim tensi pertandingan akan meningkat dan akan menjadi pertandingan yang sangat sulit. Pelatih 43 tahun tersebut juga sadar betul jika kedua saingannya adalah tim kuat yang akan bertarung sampai akhir.
"Saya sadar kami bukan yang menjadi unggulan. Tapi saya menghargai betul apa yang sudah diberikan para pemain untuk tim ini. Para pemain sudah memberikan yang terbaik, mereka juga belajar dari kesalahan yang pernah dialami. Kami tetap harus membuktikannya hingga musim ini berakhir," ujar Simeone via FIFA.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Perkataan menarik muncul dari mulut pelatih Napoli, Antonio Conte, setelah menghadapi Eintracht Frankfurt di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Barcelona menderita dari serangan balik lawan dan terbukti dengan hasil akhir 3-3 kontra Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Inggris
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Kapten Chelsea, Reece James, menyesalkan sekaligus kecewa timnya gagal meraih tiga poin kala bermain di markas Qarabag.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 4: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan masih sempurna. Liverpool dan Real Madrid bersaing ketat di papan atas.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Inggris
Qarabag Ukir Rekor Lawan Tim Inggris, Chelsea Dinilai Lengah Hadapi Tuan Rumah
Chelsea gagal meraih tiga poin dan harus puas dengan hasil akhir 2-2 kala melawan Qarabag pada lanjutan laga Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Italia
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Inter Milan hanya memetik kemenangan tipis 2-1 saat menjamu Kairat Almaty pada laga lanjutan Liga Champions di Giuseppe Meazza.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025