Sikap Terpuji Jonatan di Australia Open 2019 Tuai Pujian
BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, terus menuai pujian. Tak hanya karena berhasil menjuarai Australia Open 2019, tetapi karena sikapnya di atas podium yang dinilai sangat terpuji.
Jonatan keluar sebagai pemenang Australia Open 2019 setelah mengalahkan kompatriotnya, Anthony Sinisuka Ginting, dengan skor 21-17, 13-21, 21-14, Minggu (9/6). Namun, alih-alih merayakan gelar juara dengan gegap gempita, pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu justru bersimpati kepada Anthony.
Baca Juga:
Final Australia Open 2019: Jonatan Christie Menang 'Perang Bersaudara' lawan Anthony Ginting
Ramadan Usai, Mohammad Ahsan Berharap Bisa Jadi Pribadi Lebih Baik
Saat prosesi pengalungan medali dan pemberian trofi, Jonatan mendekati Anthony dan berbisik kepada rekan senegaranya tersebut. Tak lama, Anthony ikut memegang piala Australia Open 2019 bersama Jojo.

Dengan cepat, aksi Jonatan tersebut menjadi viral di dunia maya. Banyak yang memuji aksi Jojo yang sportif kepada Anthony.
“Mungkin kali ini rezeki saya, yang berlalu biar berlalu, sekarang saya fokus ke depannya. Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Apalagi di depan ada Indonesia Open sebulan lagi,” ujar Jonatan.
Bagi Jonatan, ini menjadi gelar BWF World Tour keduanya pada 2019. Sebelumnya, peraih medali emas Asian Games 2018 itu berhasil menjuarai New Zealand Open 2019.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran