Sikap Ketum PSSI Mochamad Iriawan terkait Status Tersangka Saddil Ramdani
BolaSkor.com - Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan memberikan tanggapan soal kasus kriminal yang melanda pemain Timnas Indonesia sekaligus Bhayangkara FC, Saddil Ramdani.
Iriawan menegaskan, pemain Timnas Indonesia harus bisa menjadi panutan dan tauladan. Karena itu setiap pemain harus bisa menjaga sikap dan prilaku yang baik di dalam maupun luar lapangan.
Iriawan mengungkapkan, kasus Saddil menjadi pembelajaran berharga agar hal serupa tidak terulang lagi kepada para pemain lain. Terlebih lagi, seorang pemain Timnas Indonesia harus menjadi contoh dan teladan bagi pesepak bola lain dan masyarakat secara luas.
"Dalam kasus ini Prinsip ‘equality before the law’ berlaku bagi semua warga negara Indonesia sesuai Pasal 27 UUD 1945 bahwa Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya," tegas Iriawan.
Baca Juga:
Saddil Ramdani Jadi Tersangka, COO Bhayangkara FC Beri Tanggapan
Sebelumnya, Saddil Ramdani diduga melakukan penganiayaan terhadap seorang warga Kendari bernama Irwan (25 tahun), berdasarkan Surat Tanda Penerimaan Laporan (STPL) Nomor 109/III/2020/Res Kendari per 28 Maret 2020.
Tempat kejadian perkara (TKP) dugaan penganiayaan tersebut terjadi di Jalan Chairil Anwar, kelurahan Wuawua, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari, Jumat (27/3) malam WITA.
Setelah dua kali melakukan pemeriksaan, Saddil Ramdani statusnya naik jadi tersangka. Hal ini diungkapkan langsung oleh Kasat Reskrim Polres Kendari, AKP Muh Sofyan Rosyidi.
Namun, ia tidak ditahan, hanya wajib lapor. Saddil Ramdani bisa terjerat Pasal 351 ayat 1 dan 170 KUHP dengan ancaman tujuh tahun penjara.
Tengku Sufiyanto
17.656
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam