Siap Tebus Enzo Fernandez Seharga Rp1,9 Triliun, Chelsea Punya Siasat Hindari FFP
BolaSkor.com - Chelsea dikabarkan sangat serius mendatangkan gelandang Benfica, Enzo Fernandez. Bahkan, The Blues berani mengucurkan dana hingga 120 juta euro yang merupakan klausul pelepasan sang pemain. Pertanyaannya, bagaimana cara Chelsea agar terhindar dari Financial Fair Play?
Kedatangan Todd Boehly di kursi pemilik membuat Chelsea bergerak masif di bursa transfer. Apalagi, kali ini The Blues ingin membangun kekuatan baru di bawah kepemimpinan Graham Potter.
Baca Juga:
Chelsea Resmikan Transfer Malo Gusto
Belanja Chelsea Berlanjut, The Blues Amankan Rekrutan Anyar Ketujuh
5 Fakta Menarik Mengenai Rekrutan Terbaru Chelsea, Malo Gusto
Sejak musim panas lalu, sederet amunisi anyar telah berlabuh. Wesley Fofana, Mykhaylo Mudryk, Marc Cucurella, Raheem Sterling, Kalidou Koulibaly, Malo Gusto, dan Joao Felix adalah beberapa di antaranya.
Datangnya para pemain-pemain itu membuat neraca keuangan Chelsea menjadi tidak berimbang. Transfermarkt mencatat, Chelsea telah mengeluarkan 490 juta euro pada musim ini, sedangkan pendapatan hanya 56,53 juta euro.
Meski demikian, geliat Chelsea belum padam. Kali ini, Chelsea siap menebus klausul pelepasan Enzo Fernandez.
Untuk yang satu ini, Chelsea punya perhitungan matang. Jurnalis Sky Sports, Kaveh Solhekol, mengungkapkan jika Chelsea akan membayar jumlah tersebut dengan cara dicicil enam kali. Dengan begitu, Chelsea bisa mengakali FFP.
Kini, Chelsea menunggu jawaban dari presiden Benfica, Rui Costa. Sementara itu, Enzo Fernandez dikabarkan telah mencapai kesepakatan personal dengan The Blues.
Johan Kristiandi
17.865
Berita Terkait
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala