Si Cantik Nitchaon Jindapol Bicara Soal Indonesia Open 2019 dan Jakarta
BolaSkor.com - Pebulu tangkis asal Thailand, Nitchaon Jindapol, membicarakan soal Indonesia Open 2019. Jindapol juga mengungkapkan pendapatnya mengenai Indonesia, terutama Jakarta.
Nitchaon Jindapol membuka Indonesia Open 2019 dengan performa impresif. Nitchaon menang dua gim langsung asal pebulu tangkis asal Inggris, Chlie Birch, dua gim langsung 21-6, 21-15.
Setelah pertandingan, Nitchaon Jindapol mengaku sempat lengah pada gim kedua. Pebulu tangkis berusia 28 tahun tersebut merasa unggul pengalaman dari lawannya.
"Menurut saya, hari ini lawan saya tidak terlalu sulit. Hanya ada perbedaan pengalaman saya dengan lawan. Pada gim kedua, saya kehilangan banyak poin karena kurang konsentrasi," kata Nitchaon Jindapol.
Baca Juga:
Hari Pertama Indonesia Open 2019: Jonatan dan Greysia/Apriyani Kompak Melaju ke 16 Besar
Hari Pertama Indonesia Open 2019: Gregoria Menang Mudah atas Pebulu Tangkis Thailand
"Saat ini belum ada persiapan untuk pertandingan selanjutnya. Saya masih menunggu lawan. Hingga saat ini, saya belum tahu akan berhadapan dengan siapa," imbuhnya.
Selain itu, Nitchaon Jindapol juga mengungkapkan pendapatnya soal Indonesia. Penghuni peringkat ke-26 BWF itu mengaku suka dengan sejumlah makanan khas Indonesia.
"Menurut saya, Jakarta mirip seperti kota-kota di Thailand dan Malaysia. Menurut saya tidak ada perbedaan antara bermain di Jakarta pada Januari (Indonesia Masters) dan sekarang (Indonesia Open)," ujar Nitchaon Jindapol.
"Ya, saya menyukai beberapa masakan Indonesia seperti nasi goreng, sate ayam, serta tahu dengan bumbu dan kecap manis (gado-gado)," Nitchaon Jindapol melanjutkan.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?