Kualifikasi Piala Dunia 2026
Shin Tae-yong: Malik Risaldi Dibutuhkan Timnas Indonesia Sekarang!
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengatakan Malik Risaldi menjadi pemain baru yang dibutuhkan Skuad Garuda untuk saat ini atau sekarang.
Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Tanzania, pada laga uji coba di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/6) kemarin sore WIB. Dalam laga itu, Malik Risaldi melakoni debut tak resmi bersama Skuad Garuda. Ia turun di pertengahan babak kedua.
Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mengapa memanggil Malik Risaldi ke Timnas Indonesia. "Malik dipilih karena bermain baik di Liga 1, dan Malik memang pemain yang diperlukan oleh saya di tim," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Komentar Shin Tae-yong dan Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Main Imbang Lawan Tanzania
Curahan Hati Malik Risaldi Usai Catatkan Debut di Timnas Indonesia
View this post on Instagram
Di Liga 1 2023/2024, Malik Risaldi sangat subur bersama Madura United dengan 13 gol dan 4 assist. Ia membawa Madura United menjadi runner-up Liga 1.
Selain itu, Shin Tae-yong juga mengungkapkan mengapa memanggil Dimas Drajad. Lalu meminggirkan Hokky Caraka dan Ramadhan Sananta.
"Untuk alasan kenapa lebih pilih Dimas, karena Piala Asia U-23 sudah selesai," ungkap pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Irak (6 Juni) dan FIlipina (11 Juni) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Skuad Garuda hanya membutuhkan satu kemenangan untuk lolos ke babak ketiga.
Saat ini, Timnas Indonesia menduduki posisi kedua Grup F dengan 7 poin dari 4 laga, selisih 5 angka dari pemuncak klasemen Irak. Lalu unggul 4 angka dari Vietnam di posisi ketiga. Sedangkan Filipina di juru kunci dengan satu poin.
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat