Shin Tae-yong Ingin Hapus Kesedihan Tragedi Kanjuruhan Lewat Kiprah Timnas di Piala AFF
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengincar gelar juara Piala AFF 2022. Baginya gelar juara punya arti penting, termasuk untuk mengobati luka tragedi Kanjuruhan.
Tragedi Kanjuruhan menimbulkan korban jiwa hingga ratusan. Sekaligus menjadi peristiwa paling memilukan tak hanya di sepak bola Indonesia, tetapi juga dunia.
"Adanya tragedi Kanjuruhan, saya merasa bertanggung jawab atas kesedihan masyarakat. Jadi target tim nasional dan saya adalah menjadi juara di Piala AFF nanti," kata Shin Tae-yong di PSSI TV.
Baca Juga:
Termasuk Jordi Amat dan Sandy Walsh, 9 Pemain Absen dalam TC Perdana Timnas Indonesia di Bali
Elkan Baggott Bergabung dengan Timnas Indonesia jika Lolos Semifinal Piala AFF 2022
Timnas Indonesia belum pernah merasakan gelar juara Piala AFF sejak edisi 1996. Prestasi terbaik yakni menjadi runner-up pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.
Persiapan mulai dilakukan terhitung Senin (28/11) di Bali. Shin Tae-yong sebelumnya memanggil 28 pemain, termasuk dua pemain naturalisasi baru yakni Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Shin Tae-yong fokus ke fisik setidaknya selama sepekan. Setelah itu mungkin lebih ke taktik.
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2022 bersama juara bertahan Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.
Skuat Garuda akan memulai kiprah pada 23 Desember menghadapi Kamboja di kandang. Kemudian dijamu Brunei pada 26 Desember, sebelum menerima kedatangan Thailand empat hari berselang. Laga terakhir akan dijalani di kandang Filipina pada 2 Januari 2023.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Dikontrak Tiga Tahun, Maarten Paes Menuju Ajax Amsterdam
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Shayne Pattynama Diskusi dengan Jordi Amat sebelum Gabung Persija
Fajar Fathurrahman Berharap Masuk Timnas Indonesia Usai Ditonton John Herdman
Jordi Amat Ungkap Isi Pembicaraan dengan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija