Liga Australia
Shin Tae-yong Dukung Kepindahan Rafael Struick ke Brisbane Roar
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, angkat bicara soal kepindahan Rafael Struick ke tim asal Australia, Brisbane Roar. Shin mendukung penuh langkah anak asuhnya di Timnas Indonesia itu.
Kabar mengejutkan datang dari Rafael Struick selepas memperkuat Timnas Indonesia pada dua laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Arab Saudi dan Australia beberapa waktu lalu.
Struick membuat langkah besar dengan meninggalkan ADO Den Haag untuk berlabuh di Brisbane Roar. Pemain 21 tahun tersebut bergabung ke Brisbane Roar dengan status bebas transfer.
Struick yang mengoleksi 14 pemain untuk Timnas Indonesia Senior itu dikontrak Brisbane Roar selama sembilan bulan ke depan. Kontrak Struick akan berakhir pada 30 Juni 2025.
Baca Juga:
Brisbane Roar Datangkan Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick dari ADO Den Haag
Program Naturalisasi PSSI Disorot, Erick Thohir Singgung Dedikasi Pemain Keturunan Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Klaim Sedang dalam Proses Naturalisasi untuk Perkuat Timnas Indonesia
"Memang bagus (Rafael) datang ke Brisbane. Saya berharap dia bisa bersaing dengan baik di sana. Semoga menit bermainnya banyak," kata Shin Tae-yong kepada awak media usai menyaksikan pertandingan Persija Jakarta Vs Dewa United FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, semalam.
Berdasarkan jadwal, Brisbane Roar akan memulai kompetisi Liga Australia musim depan dengan menghadapi Auckland FC. Pertandingan tersebut dijadwalkan pada 19 Oktober mendatang.
Musim lalu, Brisbane Roar menempati peringkat 9. Rafael Struick yang akan menggunakan nomor punggung 7 berharap kedatangannya dapat membantu tim dalam meraih prestasi yang lebih baik.
Lihat postingan ini di Instagram
"Saya ingin membantu tim semaksimal mungkin dengan kualitas saya, mencetak gol dan memberikan assist," tutur Struick, dikutip dari laman resmi klub.
Rizqi Ariandi
7.666
Berita Terkait
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal