Shin Tae-yong Dapat Perintah Khusus dari Presiden Jokowi, Apa Itu?


BolaSkor.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku mendapat perintah khusus dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi). Perintah ini disampaikan ke Shin Tae-yong melalui Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan.
"Kita sudah berjuang dengan sangat baik," ucap Shin Tae-yong menirukan komentar Jokowi, saat wawancara dengan media Korea Selatan, Yoonhap.
"Saya (diminta) berkonsentrasi mempersiapkan Piala Dunia U-20 2023 dari sekarang," tambah pelatih 51 tahun itu.
Baca Juga:
Hasil Tes PCR Pemain hingga Ofisial Timnas Indonesia Negatif
Kesan Elkan Baggott Usai Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2020
Kontrak Shin Tae-yong akan berakhir pada 31 Desember 2023. Piala Dunia U-20 2023 yang sempat ditunda dari tahun 2021, menjadi target utama pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Harapan dan rasa optimistis Timnas Indonesia U-20 di ajang Piala Dunia U-20, kian membumbung tinggi. Masyarakat Tanah Air percaya Timnas Indonesia Senior hingga U-20 akan menorehkan prestasi di tangan Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong sudah membuktikan kapasitasnya Mengubah mental dan fisik Timnas Indonesia saat di Piala AFF 2029. Meski mendapat posisi runner-up, Skuat Garuda tampil impresif dengan skuat muda (mayoritas 19-26 tahun). Timnas Indonesia menjadi tim paling produktif dengan 20 gol.
Tengku Sufiyanto
17.559
Berita Terkait
LaLiga Batalkan Laga Villarreal vs Barcelona di Miami

Gagal Dapatkan Roberto Mancini, Nottingham Forest Umumkan Sean Dyche sebagai Pelatih Baru

Hasil Liga Champions: PSG dan Barcelona Pesta Gol, Napoli Dibantai PSV

PON Bela Diri Kudus 2025 Sukses Besar, Bisa Jadi Ajang Kualifikasi PON ke Depan

Kemenpora dan Kemendes PDT Kolaborasi Gulirkan Liga Desa

Cara Menonton dan Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Live Sebentar Lagi
Asian Youth Games 2025: Pencak Silat Sukses Bawa Harum Nama Indonesia hingga Cetak Sejarah

Dua Pesenam Putri Indonesia Jadikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 sebagai Pelajaran Penting

Real Madrid vs Juventus: Bukan Sekadar Balas Dendam Final 2016/2017

Menpora Erick Thohir Akan Panggil PSSI Bahas Persiapan Timnas Indonesia U-22 Hadapi SEA Games 2025
