Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong Berharap Timnas Indonesia Diperkuat Kevin Diks saat Lawan Jepang dan Arab Saudi

Sementara itu, PSSI masih mempersiapkan dokumen Kevin Diks untuk diserahkan ke Kemenpora.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 18 Oktober 2024
Shin Tae-yong Berharap Timnas Indonesia Diperkuat Kevin Diks saat Lawan Jepang dan Arab Saudi
Kevin Diks. (Instagram/kevindiks2)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bicara soal naturalisasi Kevin Diks. Shin berharap pemain FC Copenhagen itu bisa memperkuat Timnas Indonesia dalam waktu dekat.

Shin Tae-yong mengatakan dirinya tidak tahu apakah Kevin Diks sudah bisa bermain atau tidak dalam lanjutan pertandingan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, September mendatang.

Menurut Shin, hal itu bergantung pada proses naturalisasi yang akan dijalankan Kevin Diks. Namun, Shin berharap proses tersebut bisa rampung sebelum pendaftaran pemain lawan Jepang dan Arab Saudi ditutup.

Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang pada 15 November 2024 dan Arab Saudi 19 November 2024. Dua pertandingan tersebut bakal dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Baca Juga:

Video Anak Gawang: Kevin Diks Datang, Pratama Arhan Cs Terdepak?

PSSI Tunggu Shin Tae-yong Kembali dari China untuk Lanjutkan Proses Naturalisasi Kevin Diks

Kapan Kevin Diks Bisa Membela Timnas Indonesia? Erick Thohir Berikan Bocoran

"Kevin Diks bisa atau tidak main di November, saya tidak bisa memutuskannya, karena saya bukan yang urus administrasinya, jujur saya enggak ngerti. Tapi secara pribadi, saya harap Kevin Diks bisa main November nanti," kata Shin Tae-yong kepada awak media di Jakarta.

Sebelumnya, PSSI melalui anggota komite eksekutif (exco), Arya Sinulingga, mengatakan pihaknya masih menunggu Shin Tae-yong kembali dari China, untuk melanjutkan proses naturalisasi Kevin Diks.

"Masih proses. Ini kan (tahap pertama) kita ke Kemenpora, ke sana untuk pengajuan alasan teknisnya itu biasanya dari pelatih kepala. STY (Shin Tae-yong) masih fokus di China. Jadi, selesai STY di China, baru proses berikutnya," tutur Arya Sinulingga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (15/10).

Arya tak bisa berjanji kapan tepatnya proses naturalisasi Kevin Diks dilanjutkan. Ia meminta publik bersabar.

"Kami tidak mau janji," ujar Arya.

Timnas Indonesia Naturalisasi Kevin Diks FC Copenhagen Pssi Arya Sinulingga Shin Tae-yong Kualifikasi Piala Dunia 2026 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.770

Berita Terkait

Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan peluang The Gunners melanjutkan tren kemenangan di League Phase.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Bagikan