Shin Tae-yong Akan Turunkan Skuat Timnas U-23 Berbeda Lawan Bali United
BolaSkor.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan menurunkan skuat Timnas Indonesia U-23 berbeda saat menghadapi Bali United di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (7/3). Skuat berbeda dari pertandingan menghadapi TIRA-Persikabo.
Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih kemenangan 2-0 atas TIRA-Persikabo, pada laga uji coba di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (5/3). Dua gol Timnas Indonesia U-23 pada pertandingan ini diciptakan oleh Kadek Agung (45’) dan Muhammad Rafli (49’).
Dalam pertandingan tersebut, Shin Tae-yong hanya membawa 22 pemain dari 36 penggawa yang ikut pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-23. Nama-nama bekn seperti Nadeo Argawinata, Evan Dimas, hingga Osvaldo Haay tidak diikutsertakan dalam laga melawan TIRA-Persikabo.
Baca Juga:
Timnas U-23 Gebuk TIRA-Persikabo, Shin Tae-yong Soroti Fisik dan Mental
Timnas Indonesia U-23 2-0 TIRA-Persikabo: Ujian Pertama Terlewati
"Saya mau menguji kemampuan para pemain. Saya ingin mengetahui kemampuan bermain mereka seperti apa," kata Shin Tae-yong usai laga melawan TIRA-Persikabo di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.
Dua uji coba ini merupakan rangkaian Timnas Indonesia U-23 melakukan TC di Jakarta sejak 8 Februari lalu. TC ini merupakan persiapan tim untuk berlaga di SEA Games 2021, yang berlangsung di Hanoi, Vietnam.
Selepas melawan Bali United, Timnas Indonesia U-23 akan dibubarkan oleh Shin Tae-yong. Para pemain dikembalikan kepada timnya untuk persiapan Piala Menpora 2021 pada 21 Maret sampai 25 April 2021 mendatang.
Tengku Sufiyanto
17.874
Berita Terkait
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim