Setia dengan Man United, Bruno Fernandes Tembus Tiga Besar Pemain dengan Gaji Tertinggi

Bruno Fernandes setuju memperpanjang kontraknya di Manchester United hingga 2026.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 01 April 2022
Setia dengan Man United, Bruno Fernandes Tembus Tiga Besar Pemain dengan Gaji Tertinggi
Bruno Fernandes (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, dikabarkan meneken kontrak baru yang akan menaikkan gajinya secara drastis. Gelandang asal Portugal itu menjadi pemain dengan upah termahal ketiga dalam skuad The Red Devils.

Bruno Fernandes setuju memperpanjang kontraknya di Manchester United hingga 2026. Pengumuman kesepakatan tersebut diharapkan akan terjadi dalam waktu dekat.

Dengan begitu, Fernandes langsung menempati posisi ketiga sebagai pemain Manchester United dengan gaji tertinggi. Ia hanya kalah dari Cristiano Ronaldo yang mendapatkan 480 ribu pounds per pekan dan David de Gea yang menerima 365 ribu pounds per pekan.

Baca Juga:

Manchester United Diminta Pantang Mundur Walaupun Harry Kane Dihargai Rp1,8 Triliun

Kendati Sulit, Keluarga Glazer Didesak Jual Manchester United

Jaap Stam Siap Selamatkan Manchester United

Pakar bursa transfer, Fabrizio Romano, melaporkan Fernandes akan membawa pulang gaji 350 ribu pounds per pekan. Jumlah tersebut sama dengan yang diterima Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Sementara itu, untuk urusan durasi kontrak, Fernandes sepakat bertahan di Manchester United hingga lima tahun ke depan. Namun, yang jelas perbedaan terletak pada nilai gaji.

Terlepas dari penampilannya yang menurun pada musim ini, perpanjangan kontrak Fernandes menjadi bukti jika dirinya adalah tumpuan Man United di masa depan. Apalagi, eks Sporting CP itu mampu mendulang 40 gol dalam satu setengah musim pertamanya.

Selain itu, Man United juga tidak ingin situasi seperti Paul Pogba terulang. Akibat kesulitan memperpanjang kontrak Pogba, kini sang pemain menuju pintu keluar dengan status bebas transfer.

Kini, tugas manajer anyar Manchester United adalah tetap menjadikan Bruno Fernandes sebagai sentral permainan dan mengembalikan performanya. Dengan begitu, Man United tak akan melakukan kesalahan dengan memberikan gaji tinggi untuk sang gelandang.

Bruno Fernandes Breaking News Manchester United Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.147

Berita Terkait

Inggris
Pertama Sejak 1914-1915, Manchester United Memainkan Laga Paling Sedikit dalam Semusim
Musim 2025-2026 berakhir dini untuk Manchester United dalam perebutan trofi usai tersingkir di putaran tiga Piala FA.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Pertama Sejak 1914-1915, Manchester United Memainkan Laga Paling Sedikit dalam Semusim
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Link live streaming serta jadwal siaran langsung putaran tiga Piala FA antara Manchester United vs Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Bagikan