Setelah Serangkaian Hasil Buruk, Al Ettifaq Berpisah dengan Steven Gerrard

Al Ettifaq mencatat dua kemenangan dan delapan kekalahan dalam 14 pertandingan terakhir.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 30 Januari 2025
Setelah Serangkaian Hasil Buruk, Al Ettifaq Berpisah dengan Steven Gerrard
Steven Gerrard (fb/Al Ettifaq)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:


BolaSkor.com - Steven Gerrard telah meninggalkan jabatannya sebagai pelatih Al Ettifaq dengan persetujuan bersama. Perpisahan ini tidak lepas dari hasil mengecewakan yang dicatat klub Liga Pro Aran Saudi.

Al Ettifaq mencatat dua kemenangan dan delapan kekalahan dalam 14 pertandingan terakhir mereka. Hasil yang membuat klub tersebut mendekam di posisi ke-12 dalam klasemen.

Gerrard bergabung dengan klub Saudi itu pada Juli 2023 dengan kontrak dua tahun, yang kemudian diperpanjang dua tahun lagi. Al-Ettifaq berada di posisi keenam di bawah Gerrard musim lalu.

"Gerrard telah memberikan penghormatan kepada klub dan atas hal itu, dia tidak akan pernah dilupakan. Keputusan ini, yang telah kami hormati bersama, merupakan yang terbaik bagi Steven dan klub saat kami melangkah maju," kata presiden klub Samer Al Mishal dikutip dari Reuters.

Baca Juga:

Kiprah Liverpool di Liga Champions Bikin Pelatih Legendaris Italia Terkesan

Liga Champions: Liverpool Keluar sebagai Pemuncak Klasemen, Arne Slot Bingung

Bryan Mbeumo Cocok Gantikan Mohamed Salah di Liverpool

Al-Ettifaq mengawali musim dengan tiga kemenangan beruntun tetapi kemudian mengalami kemerosotan tanpa kemenangan selama dua bulan. Dua kemenangan dalam dua bulan terakhir tidak cukup untuk membalikkan keadaan.

Pekan lalu Gerrard mengatakan dia bertanggung jawab atas penurunan performa tersebut.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada klub, para pemain, para penggemar, dan semua orang yang terlibat atas kesempatan dan dukungan selama saya di sini," kata Gerrard.

"Secara keseluruhan, saya telah belajar banyak. Ini merupakan pengalaman yang positif bagi saya pribadi dan keluarga. Namun, sepak bola tidak dapat diprediksi dan terkadang hal-hal tidak berjalan sesuai keinginan kita."

Sebagai pelatih, Gerrard membimbing Rangers meraih gelar Liga Skotlandia pertama mereka dalam 10 tahun pada 2021 sebelum pindah ke Aston Villa.

Kiprah Gerrard bersama Villa tidak berlangsung lama. Dia dipecat setelah hanya memenangkan dua dari 12 pertandingan awal Premier League pada musim 2022–23.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Steven Gerrard Breaking News Al Ettifaq
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.372

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Persija Jakarta menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Bagikan